Otomotifnet.com - Wuling Almaz Limited Edition sesuai embel-embelnya hanya diproduksi terbatas.
Untuk pasar Indonesia hanya dijual sebanyak 100 unit dengan dua pilihan warna beraksen two tone, yakni Pristine White with Starry Black dan Aurora Silver with Starry Black.
Selain keistimewaan soal jumlah unitnya yang terbatas, Almaz Limited Edition juga memiliki kelebihan fitur lain.
Salah satunya bernama power tailgate yang mempermudah buka tutup pintu bagasi secara otomatis.
Menariknya, fitur tailgate Wuling Almaz Limited Edition ini bisa bekerja dengan empat cara.
Baca Juga: Wuling Almaz Limited Edition Meluncur, Cuma Ada 100 Unit, Ini Yang Bikin Spesial
Pertama dengan tombol yang ada di gagang pintu belakang. Sementara untuk menutup, tombolnya berada di bagian bawah pintu.
Kedua dengan kick sensor. Letak sensor ini berada di bawah bumper belakang dengan posisi agak ke kanan.
Enaknya kick sensor, pintu bisa dibuka cukup dengan mengayunkan kaki ke arah sensor. Sangat membantu jika tangan sedang repot membawa belanjaan.
Ketiga dengan tombol yang ada di modul remote. Tekan tombol berlogo bagasi selama 3 detik, maka pintu akan terbuka.
Dan keempat dari dalam kabin. Tombolnya tidak berupa logo tailgate, melainkan logo ‘Unlock’. Jika tombol itu ditekan sekali, fungsinya adalah membuka kunci pintu.
Tapi jika ditekan 3 kali, maka fungsinya berubah jadi pembuka-tutup pintu bagasi.
Posisi tombol ini berada di konsol tengah.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR