Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Tebar Promo 12.12 Lewat Aplikasi Wanda, Ada Beragam Keuntungan, Berlaku Sampai Awal 2021

Ignatius Ferdian - Sabtu, 12 Desember 2020 | 19:05 WIB
Ada promo penggunaan aplikasi Wanda
Wahana Makmur Sejati
Ada promo penggunaan aplikasi Wanda

Otomotifnet.com - Tepat pada 12 Desember 2020 ini, PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) meluncurkan promo melalui aplikasi Wanda.

Pada fitur Home Service dalam aplikasi Wanda tersebut akan memudahkan konsumen di Jakarta dan Tangerang melakukan perawatan motor langsung di rumah.

Promo dengan nama Program Promo 12.12 Untung dari Rumah ini juga tawarkan hadiah ratusan ribu dalam bentuk voucher belanja yang berlangsung pada 12 Desember 2020 hingga 10 Januari 2021 bagi konsumen yang beruntung.   

"Demi mempermudah konsumen setia Honda di Jakarta Tangerang yang memerlukan layanan perawatan lebih simpel di rumah. Hanya dengan mendownload aplikasi terintegrasi Wanda konsumen akan dapatkan banyak kemudahan dan keuntungan," jelas Group Head of Corcomm Wahana, Diana Anggraini.

Baca Juga: Honda Tambah Fitur di Aplikasi Wanda, Bisa Pantau Produk Baru Sampai Layanan Home Service

Promo di aplikasi Wanda untuk wilayah Jakarta dan Tangerang
Wahana Artha Group
Promo di aplikasi Wanda untuk wilayah Jakarta dan Tangerang

Layanan home service ini dapat digunakan konsumen dengan tipe motor Honda AT, cub, dan sport.

Dipastikan 51 Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) di Jakarta dan Tangerang akan berikan layanan perawatan terbaik untuk konsumen.

"Dengan Wanda kini perawatan motor dapat dilakukan di rumah konsumen. Wahana pastikan mekanik, tools hingga spare part semuanya berstandar Honda, " jelas Head of Technical Service Function Wahana, Evi Haryadi.

Ditambahkannya, dipastikan layanan ini juga mengikuti protokol kesehatan ketat demi kenyamanan konsumen.                  

Untuk info lebih lanjut bisa menghubungi (021)601 2044 atau layanan bebas pulsa di 0800 188 1700.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa