Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sempat Niat Cuti, Keinginan Sergio Perez Akhirnya Terkabulkan, Pembalap Ini Tersingkir

Toncil - Jumat, 18 Desember 2020 | 23:10 WIB
Sergio Perez, akhirnya bergabung bersama Red Bull Racing
Twitter SChecoPerez
Sergio Perez, akhirnya bergabung bersama Red Bull Racing

Otomotifnet.com – Perebutan kursi antara Alexander Albon dan Sergio Perez usai sudah.

Albon memang sempat tidak yakin kalau posisinya di tim Red Bull Racing aman. Saat itu dirinya berujar kalau tugasnya adalah memberikan hasil balap sebaik mungkin.

Meski demikian, dari beberapa pernyataannya sempat tergambar kegalauan mengenai posisinya di tim.

Sementara itu, Perez memang sudah mengincar posisi Albon setelah didepak oleh tim BWT Racing Point, karena tim tersebut lebih memilih Sebastian Vettel.

Perez sempat berujar kalau tidak berada di tim Red Bull Racing, maka dirinya lebih baik cuti panjang.

Baca Juga: Sergio Perez, Peringkat 4 Klasemen Sementara, 2021 Nasib Tak Tentu

Namun akhirnya, pihak Red Bull Racing mengonfirmasi kalau Perez menjadi pengganti Albon untuk musim 2021 pada Jumat (18/12/2020).

Perez secara resmi akan menggantikan posisi Albon, mendampingi Max Verstappen untuk musim kompetisi 2021.

Meski demikian besar kemungkinan kalau deal antara tim yang dipimpin oleh Christian Horner dengan pembalap Meksiko tersebut sudah terjadi sejak awal minggu.

Ini disebutkan oleh beberapa media dari Spanyol, Italia dan Belanda. Yang punya kedekatan khusus dengan Max Verstappen dan lainnya.  

 

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa