Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mitsubishi Outlander Sport Ada Penyakit Khusus di Kaki-kaki, Obatnya Cuma Ganti, Butuh Rp 9,5 Juta

Irsyaad Wijaya,Harun Rasyid - Kamis, 24 Desember 2020 | 19:30 WIB
Mitsubishi Outlander Sport PX 2016 Matik
Instagram @hebo_car
Mitsubishi Outlander Sport PX 2016 Matik

Otomotifnet.com - Mitsubishi Outlander Sport memiliki penyakit khusus di area sistem kemudi yang kerap dikeluhkan para pemilik.

"Untuk lansiran 2012 dan 2013, Outlander Sport sering mengalami masalah di bagian kaki-kaki, tepatnya di bagian rack steer yang oblak," buka Apin, pemilik bengkel spesialis Mitsubishi, Pelita Motor di Jakarta Selatan, (18/12/20).

Apin mengatakan, masalah rack steer pada Outlander Sport juga sering terjadi pada mobil merek lain dengan usia pemakaian yang terbilang masih sebentar.

"Masalah rack steer ini sering ditemui untuk mobil yang sudah lebih dari 5 tahun pemakaian," tuturnya.

Baca Juga: Mitsubishi Outlander Sport Ngelitik di Mesin, Pemilik Salah Isi BBM, Mau Gak Mau Overhaul

Rekondisi Rack Steering
Iman
Rekondisi Rack Steering


"Penyakit ini juga ditemukan di mobil lain yang masih baru-baru dari merek lain kayak Honda, Nissan, bahkan Toyota," ungkapnya.

"Saya juga bingung beberapa kali Toyota Camry yang usianya muda, tapi sudah oblak rack steer-nya," sebutnya.

Apin menyebut, kualitas komponen jadi salah satu alasan munculnya penyakit di bagian rack steer Outlander Sport bekas.

"Masalah ini bukan karena pemakaian atau sering melewati jalan rusak saja. Karena mobil lansiran lama kayak 2010 atau tahun sebelumnya itu rack steer-nya gak mudah bermasalah. Dan bisa jadi memang komponennya juga yang kurang tahan lama," terangnya.

Lalu bagaimana untuk Outlander Sport lansiran selain 2012 dan 2013?

"Masalah rack steer Outlander Sport lansiran 2015 ke atas agak jarang. Tapi untuk Outlander tahun awal kayak 2012 sampai 2013 sering kena, 2014 agak jarang karena peralihan facelift," kata Apin.

Pelita Motor Mitsubishi, Bengkel Spesialis Mobil Mitsubishi
Radityo Herdianto
Pelita Motor Mitsubishi, Bengkel Spesialis Mobil Mitsubishi

Ia menambahkan, penggantian komponen jadi solusi terbaik untuk menangani masalah rack steer oblak di Outlander Sport.

"Biasanya rack steer disarankan ganti, kalau diservis enggak akan tahan lama. Kalau ganti yang orisinal Rp 9,5 juta, tapi bisa juga pakai rack steer aftermarket made in Taiwan yang kualitasnya bagus juga. Harganya Rp 4,5 juta," tutupnya.

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa