Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Aspal Apa Roti Nih, Gampang Banget Dicuil Pakai Tangan, Anggota DPRD Buktikan Sendiri

Irsyaad Wijaya - Jumat, 25 Desember 2020 | 10:30 WIB
Anggota DPRD Muara Enim cuil aspal jalan bak roti, empuk banget
TribunSumsel.com/Ika Anggraeni
Anggota DPRD Muara Enim cuil aspal jalan bak roti, empuk banget

Otomotifnet.com - Viral video seorang anggota DPRD Muara Enim, Sumatera Selatan membuktikan aspal yang bak roti.

Sebab hanya dengan tangan kosong bisa dicuil dengan mudahnya seperti roti.

Anggota DPRD Muara Enim Dapil IV dibuat geram atas tindakan yang dilakukan oleh kontraktor yang mengerjakan proyek pengaspalan overlay ruas jalan Pulau Panggung menghubungkan Talang Barisan Desa Babatan, Semende Darat Laut (SDL), Muara Enim, Sumsel, (24/12/20).

Menurut info, perbaikan jalan tersebut bersumber dari dana APBD tahun 2020 dengan pagu anggaran pekerjaan sebesar Rp 5.867.739.000.

Baca Juga: Pertamina Suplai Aspal Untuk Sirkuit Mandalika, Bentuk Dukungan Digelarnya WSBK Dan MotoGP 2021

Namun sayangnya diduga karena dikerjakan asal-asalan membuat aspalnya dengan mudah mengelupas dengan hanya cukup dikeruk menggunakan tangan kosong oleh salah satu anggota DPRD Muara Enim.

Adanya temuan proyek yang diduga dilaksanakan dengan asal-asalan tersebut pun dibenarkan oleh salah satu anggota DPRD Muara Enim, juga berasal dari Dapil IV, Abrianto.

"Ya betul, temuannya memang seperti itu, aspal sangat rapuh dan mudah mengelupas dengan diangkat menggunakan tangan," katanya.

Ia juga mengatakan bahwa temuan proyek yang diduga tidak sesuai spesifikasi tersebut terjadi saat Ia bersama Komisi II yakni Yusran Efendi dari Partai Golkar, Afran dari PDI-P, Suprianto dari PPP dan Candra dari PKB sedang melakukan reses di Dapil IV.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa