Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Corolla Altis Nyangkut di Pembatas Tol, Remuk Depan Belakang, Pindah Jalur Disambar Audi

Ignatius Ferdian - Minggu, 3 Januari 2021 | 13:00 WIB
Toyota Corolla Altis nangkring di pembatas jalan tol
TribunJateng
Toyota Corolla Altis nangkring di pembatas jalan tol

Otomotifnet.com - Sebuah Toyota Corolla Altis remuk depan belakang dengan posisi nangkring di pembtas jalan tol.

Mobil ini ringsek setelah beradu lawan sedan Audi di Jalan Tol Semarang KM 417 (2/1/2021).

Kecelakaan ini melibatkan Toyota Corolla Altis pelat nomor F 1698 IK dengan Sedan Audi pelat nomor B 1798 WBH.

Kedua kendaraan sama-sama melaju ke arah Jakarta.

Baca Juga: Corolla Altis Diciduk, Bodi Dihias Garis Polisi, Ulah Nekat Siswi SMA Blayer-blayer Saat Konvoi

Menurut Kasatlantas Polrestabes Semarang AKBP Sigit, kecelakaan tersebut terjadi ketika Altis yang dikemudikan Sugiyanti Mariana Dewi (42) warga Perum Asri Sukamanah, Bogor, kurang waspada pandangan samping kiri.

Pengemudi tersebut tiba-tiba pindah dari lajur kanan ke lajur ke kiri.

Padahal di lajur tersebut melaju sedan Audi yang dikendarai Aqso Sobirin (27) warga Emerald Townhouse, Padang Aren, Tangerang Selatan.

"Kecelakaan tak dapat dihindarkan hingga mobil terguling dan naik ke dinding median jalan," katanya saat dihubungi.

Baca Juga: Corolla Altis Terlaris, Disusul Mazda 6, Ini Penjualan Sedan Selama November 2020

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa