Otomotifnet.com - Viral di media sosial, sebuah Vespa dengan gaya modifikasi rat bike atau di Indonesia biasa disebut gembel melaju memenuhi badan jalan.
Nampak Vespa tersebut dimodifikasi hingga bentuknya memiliki lebar separuh ruas jalan yang dilaluinya.
Video penampakan 'vespa gembel' yang dimodifikasi dengan lebar hingga separuh ruas jalan ini juga diunggah oleh akun Instagram @ndorobeii (4/1/2021).
Dalam tayangan video berdurasi 9 detik tersebut, vespa yang sedang melaju di sebuah jalanan ini dikendarai oleh seorang pria berkaus putih.
Baca Juga: Yamaha NMAX Bore up, Vespa LX Hingga MP3 Diajak Turing, Tim Kawahara Lanjutkan Perjalanan
Modifikasinya tak tanggung-tanggung, hanya menyisakan rangka yang menghubungkan antara ban di sisi kiri dan kanan.
Sisi kemudi berada di sebelah kiri, dimana pengendaranya terlihat duduk langsung di atas rangka kendaraan tersebut.
Kendaraan ini dimodifikasi dengan ketinggiannya hanya beberapa inci dari permukaan jalan.
Yang membuat warganet geram adalah lebar kendaraan tersebut yang ukuran nyaris menutupi setengah badan jalan yang dilaluinya.
Baca Juga: Galactic EV16, Motor Listrik Kloningan Vespa Primavera, Cuma Rp 12 Jutaan
Dalam video itu juga terlihat, beberapa motor yang hendak mendahului kendaraan motor 'gembel' ini harus mengambil sisi jalur sebelahnya.
Hingga berita ini diturunkan, tidak diketahui dimana dan kapan rekaman video tersebut diambil.
Tidak diketahui pula maksud dari modifikasi seperti itu serta tujuan pria berkaus putih tersebut membawa kendaraan lebar itu di jalanan.
'Vespa gembel' yang biasanya sering terlihat berkelompok jika melintas di jalanan, namun dalam video berdurasi 9 detik ini yang terlihat hanyalah satu unit itu saja.
Baca Juga: Vespa Matik, BeAT Sampai Aerox Kocar-kacir, 16 Motor Rusak, Disambar Mercy SL di Sudirman
Melihat wajah kendaraan yang lebar tersebut, warganet pun kesal hingga meninggalkan ragam komentar.
Diantaranya banyak yang memprotes dan menyebutkan bahwa modifikasi yang terlalu lebar itu akan mengganggu pengguna jalan lainnya.
"Kalo malem bahaya ni, gada lampu. Pengalaman, mau salip mobil malah ada beginian. Parahnya lagi, uda tau salah malah ngeludahin mobil," tulis akun @rizqyfakhlevi.
"Lebarnya melebihi akal dan pikiran pengendaranya..," tambah akun @iwantriw.
"Gua anak vespa tp jujur kalo ini mah keterlaluan mengganggu pengendara laen," imbuh akun @si_pu66.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR