Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

HTM AMO, Prototipe Motor Listrik Dari Asean Motor, Cek Harga dan Spesifikasi

Irsyaad Wijaya,Muslimin Trisyuliono - Senin, 25 Januari 2021 | 13:50 WIB
Ilustrasi prototipe Motor listrik Asean Motor (AMO)
Muslim/GridOto.com
Ilustrasi prototipe Motor listrik Asean Motor (AMO)

Otomotifnet.com - HTM AMO, prototipe motor listrik dari PT Asean Motor International (AMI), Agen Pemegang Merek (APM) APPKTM dan HTM.

Motor listrik berbentuk skutik ini dibekali baterai lithium 60 Volt 20 Ah serta motor penggerak 2.000 Watt.

Klaim dari pabrikan, HTM AMO bisa menempuh jarak hingga 60-80 kilometer dengan kecepatan maksimal 60 km/jam.

Hengky Lesmana, Marketing Director AMI mengatakan, motor listrik HTM AMO nantinya bakal diproduksi secara massal dalam waktu dekat.

Baca Juga: Elvindo, Motor Listrik Murah Rakitan Tangerang, Tengok Spesifikasinya

"Ini baru prototipe kalau misalnya izin dan persyaratannya sudah lengkap, kita akan launching di tahun ini," kata Hengky saat dihubungi, (20/1/21).

"Menurut saya di pertengahan Juni ini kalau tidak meleset," ucap Hengky.

Dirinya membeberkan, agar legal untuk dibawa di jalan raya, pihaknya sudah mengajukan sertifikat uji tipe kepada Kementerian Perhubungan.

Serta melakukan beberapa pengembangan sebelum akhirnya prototipe motor listrik HTM AMO ini siap dipasarkan.

"Prototipe hampir final seandainya ada perubahan paling hanya minor saja. Yang pasti harga di bawah Rp 20 juta On The Road," katanya.

Melirik spesifikasinya, baterai motor listrik HTM AMO membutuhkan waktu 4 jam untuk pengecasan dari 0 sampai 100 persen.

Kemudian, sistem manajemen baterai menggunakan perlindungan sirkuit pendek BMS, membuat pemilik yakin soal keamanan baterai dan bisa dilepas dimanapun serta mengisi daya dalam situasi apapun.

Selain itu untuk fitur, motor listrik ini dibekali lampu depan proyektor dengan lampu LED di sekeliling modern dan unik.

Baca Juga: Motor Listrik Selis E-MAX Dikuliti, Harga Suku Cadang dan Pajak Tahunan Segini

Serta lampu belakang LED dan sistem cruise control yang mampu mengontrol hingga tiga mode kecepatan.

"Dia ada tiga level kecepatan, untuk speed 1 maksimal 35 km/jam, speed 2 maksimal 45 km/jam dan speed 3 maksimal 60 km/jam," tuturnya.

Pada sistem pengereman, motor listrik HTM AMO sudah didukung disc brake untuk roda depan dan belakang.

Secara keseluruhan, Hengky menerangkan meski sebagian besar komponen motor listrik masih berasal dari luar negeri, Ia memastikan untuk perakitan dilakukan di Indonesia.

"Memang ada beberapa komponen dari luar, tetapi lama-lama akan ada transfer pengetahuan dan teknologi. Seperti aksesori dan perakitan sudah di dalam negeri semua," terangnya.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa