Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Fortuner Bejek Gas Atap Ringsek, Hilang Kendali Hindari Mobil, Berakhir di Sungai

Ignatius Ferdian - Senin, 25 Januari 2021 | 16:30 WIB
Toyota Fortuner yang masuk ke sungai dievakuasi oleh alat berat
TribunToraja
Toyota Fortuner yang masuk ke sungai dievakuasi oleh alat berat

Otomotifnet.com - Toyota Fortuner dengan kondisi atap ringsek dan kaca pecah ini terpaksa harus diangkut dari dalam sungai.

Tepatnya di Tendang Ku'lang, Kelurahan Salubarani, Kecamatan Gandasil, Tana Toraja.

Menurut keterangan saksi, Fortuner ini mengalami kecelakaan pada Minggu (24/1/2021) malam.

Ini bermula saat mobil bergerak dari arah Enrekang menuju Toraja.

Baca Juga: Toyota Fortuner Dinas Gosong Separuh, Depan Sisa Rangka, Imbas Dihantam Motor Terseret

Tepat di jembatan Ku'lang, Fortuner ini menghindari sebuah mobil yang sedang putar balik di tengah jalan.

Karena melaju dengan kecepatan penuh, Fortuner hilang kendali dan terjun ke dalam sungai.

"Kemarin malam kejadiannya, mobil libas pembatas jalan lalu terjun ke sungai," kata saksi mata, Iksan.

Sementara, pantauan Tribun Toraja, mobil bernomor Polisi AB 1299 SS tersebut baru dievakuasi pada Senin (25/1/2021) siang.

Baca Juga: Toyota Fortuner Nyungsep ke Jurang, Melaju Saat Hujan Deras, Tak Tahu Jembatan Amblas

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa