Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kijang Innova, Blade dan Satu Mobil Lecek, Bonyok Digebrak Truk Tak Kuat Nanjak

Irsyaad Wijaya - Jumat, 5 Februari 2021 | 16:20 WIB
Toyota Kijang Innova bonyok digebrak truk tak kuat nanjak di Sumber Rejo, Balikpapan
TribunKaltim.co/Dwi Ardianto
Toyota Kijang Innova bonyok digebrak truk tak kuat nanjak di Sumber Rejo, Balikpapan

"Nah, enggak lama makin laju dia mundur, saya mikir motor di belakang ini banyak, makanya saya ngambil zigzag biar enggak hantam motor," ujar Budi.

Sayangnya, truk semakin melaju mundur dan menabrak Honda Blade serta Kijang Innova di belakangnya.

Akhirnya truk berhenti selepas menabrak Toyota Kijang Innova yang diketahui mengangkut karyawan proyek Pertamina.

"Saya kaget, truk itu laju dari atas mundur dan tahu-tahu hantam mobil saya. Saya sempat terdiam di dalam mobil karena enggak nyangka," jelas pengemudi Kijang Innova yang belum sempat menyebutkan namanya.

Baca Juga: Suzuki Ertiga Ringsek, Satu Pria Merintih Terjepit Bodi dan Tembok, Ulah Truk Tak Kuat Nanjak

Akibat kejadian tersebut, seorang perempuan muda dan dua orang laki-laki menjadi korban dari truk itu.

Perempuan muda yang belum diketahui identitasnya itu mengalami luka cukup parah sehingga langsung dilarikan ke rumah sakit menggunakan pikap yang kebetulan melintas.

"Yang parah yang cewek itu mas, waduh ngeri saya lihat. Jadi saya bantu naikkan ke pikap telur untuk dibawa ke rumah sakit," beber salah satu warga, Syahrudin.

"Kalau yang laki-laki satunya kayaknya itu bapaknya kali, dia juga luka-luka tapi masih sempat bicara," ucap Syahrudin.

Pasca evakuasi, pengemudi truk telah diamankan ke kantor polisi untuk dimintai keterangan.

Sumber: https://kaltim.tribunnews.com/2021/02/04/truk-tak-kuat-menanjak-di-balikpapan-lalu-mundur-dan-tabrak-kendaraan-di-belakangnya?page=all

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa