Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Harrier Kaca Berserakan, Kap Mesin Ringsek, Telentang Tubruk Separator

Ignatius Ferdian - Senin, 8 Februari 2021 | 17:55 WIB
Toyota Harrier terbalik setelah hantam separator busway
Instagram.com/jktinformasi
Toyota Harrier terbalik setelah hantam separator busway

Otomotifnet.com - Toyota Harrier ringsek kaca dan kap mesin setelah terguling di tengah jalan karena menabrak separator busway.

Peristiwa ini tepatnya terjadi di Jalan Latumenten arah ke Utara dekat SPBU Shell wilayah Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

Informasi itu awalnya dibagikan oleh akun instagram @jktinformasi, Minggu (7/2/2021).

"Minggu 7 Februari 2021, telah terjadi kecelakan tunggal dengan Nopol B 2565 BBE di Jl Makaliwe Grogol depan SPBU Shell Jelambar Jakarta Barat untuk korban jiwa tidak ada dan selanjutnya sudah ditangani oleh petugas," tulis unggahan tersebut.

Baca Juga: Toyota Harrier Berantakan, Bodi dan Kabin Amburadul, Gelimpangan Sendiri di Tol Cipali

Dalam foto yang dibagikan terlihat posisi mobil sudah gelimpangan di tengah jalan.

Selain itu sejumlah kaca pecah dan berserakan.

Kasat Lantas Wilayah Jakarta Barat Kompol Purwanta membenarkan informasi tersebut. Kecelakaan terjadi Minggu (7/2/2021) pukul 01.00 WIB.

Kecelakaan terjadi di Jalan Latumenten arah ke Utara dekat SPBU Shell wilayah Tanjung Duren, Jakarta Barat.

Baca Juga: Toyota Harrier Ditubruk, Pengemudi Rusak Motor Penabrak, Polisi Datang Justru Ditantang

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa