Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Civic Turbo Sedan Rombakan Ketiga Bikin Auranya Makin Beda

Andhika Arthawijaya - Selasa, 9 Februari 2021 | 21:40 WIB
Honda Civic Turbo Sedang milik Fransiscus Xaverius Michael Alexander, sudah edisi ketiga
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Honda Civic Turbo Sedang milik Fransiscus Xaverius Michael Alexander, sudah edisi ketiga

Otomotifnet.com - Honda Civic Turbo Sedan milik Fransiscus Xaverius Michael Alexander ini sudah dua kali nampang di Tabloid OTOMOTIF sejak tahun 2017.

Modifikasi tahap awal boleh dibilang cukup maksimal untuk mobil baru ketika itu.

Kemudian di tahun 2018 ia kembali memodifikasi mobilnya ini dengan ubahan yang lebih advance lagi.

Dan di akhir tahun lalu (2020) ia mengabarkan kalau mobilnya sudah berubah lagi. Weleh..weleh..

Baca Juga: Honda Civic Turbo Body Mentereng, Pintu Gunting, Melata Pakai Sok Udara

Modifikasi ketiga perubahan tak terlalu banyak, tapi makin keren
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Modifikasi ketiga perubahan tak terlalu banyak, tapi makin keren

"Harus ada pembaruan terus tiap tahun, hahaha..," gelak Michael.

Kali ini modifikasinya fokus ke tampilan, "Performa mesinnya sudah 255,4 dk, jadi sekarang tampilannya harus diubah biar beda lagi," jelas pria 22 tahun ini.

Intinya gak boleh kalah keren dengan Civic Turbo lainnya dong!Alexander memang sedang sibuk kuliah dan mengurus skripsinya tahun lalu.

"Makanya perubahannya kali ini gak terlalu banyak. Nanti kalau sudah banyak waktu luang lagi deh, hehehe..," kekehnya. Kyn

GANTI PELEK

Lulusan universitas swasta di kawasan Karawaci, Tangerang ini sudah beberapa lali ganti pelek.

Pertama pakai Advanti Hybris matte black, lalu Facewheels Forged FF72 black pearl finished, dan sekarang pakai Enkei RS05RR 18x8,5+9,5 inci dengan ban Advan Neova AD08R 265/35R18.

Suspensinya pakai lowering kit Tein S Tech dengan stabilizer suspension dan custom strutbar

Dilanjut rem BBK ganti pakai AP Racing CP9200 330 mm, berikut kampas rem AP Racing dan Hel brake line untuk meningkatkan kemampuan pengereman.

Baca Juga: Honda CR-V Turbo, HR-V Hingga Civic Turbo Sein Makin Eksklusif, Model Berjalan, Harga Segini

Pelek sekarang pakai Enkei, plus BBK ganti AP Racing
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Pelek sekarang pakai Enkei, plus BBK ganti AP Racing

"Dulu pake Brembo BBK-nya, sekarang ganti AP Racing," bilangnya.

POWER MESIN 260,7 DK

Pada ubahan terakhir, tenaga mesin terukus sudah tembus 260,7 dk.

"Sekarang masih sama, cuma ada beberapa perubahan minor aja sih," bilang Michael.

Kini downpipe dan frontpipe pakai RSpeed, dan knalpot pakai valvetronic exhaust dari Project Velocite.

Lalu ditambah ganti open filter HKS berikut blowoff valve HKS, juga busi Iridium Brisk.

Mesin cuma diganti beberapa part saja
Kyn/Dok.OTOMOTIF
Mesin cuma diganti beberapa part saja

PANEL CARBON CUSTOM

Untuk eksterior, body kit orisinal Modulo masih terpasang rapi. Lalu lips carbon, grill carbon, cover handle carbon, dan rear diffuser carbon juga masih sama.

"Sekarang kapnya sudah ganti yang karbon," ujarnya. Cakep!

Kap karbon jadi perubahan di eksterior
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Kap karbon jadi perubahan di eksterior

UBAH SISTEM AUDIO

Di interior beberapa perangkat audio juga berubah nih! Mulai dari pemakaian speaker 2 way Cello full range, subwoofer Venom Vertigo dengan custom box, dan power 4 channel Venom Vertigo. Makin jedung-jedung nih!

 

DATA MODIFIKASI :

Eksterior : Body kit Modulo, carbon hood seibon style, spoiler Modulo, lips custom carbon fiber, grill carbon fiber, spion carbon fiber, handle carbon fiber, diffuser carbon fiber, red emblem Honda (front, rear, dan steer), RGB demon eyes by Avantgarde, sequential turn signal lamp by Avantgarde, LED foglamp philips, LED rear sign lamp philips, LED rear stoplamp philips

Interior : Carbon printing dashboard, carbon door panel, HKS boost meter, Lufi X1 revolution OBD2 gauge, carbon custom steering wheel, paddle shift extender by Savanini, throttle control Freepower, speaker 2 way cello full range, subwoofer venom vertigo with custom in trunk, power 4 channel venom vertigo

Kaki-kaki & Suspensi : Pelek Enkei RS05RR 18x8,5+9,5 inci, ban Advan Neova AD08R 265/35R18, loweribg kit Tein S Tech, stabilizer suspension, custom strutbar, BBK AP Racing CP9200 330mm slotted and drilled, Hel brake line, AP racing brake pad

Mesin : Stage 2  255,4 HP & 317 NM, tuned by REV engineering, racechip ultimate, cvt cooler forged, oil catch tank Cusco, downpipe dan frontpipe RSpeed, resonator deleted, straight piped, full Samco hose, valvetronic exhaust by Project Velocite with custom tailpipe, busi Brisk iridium, throttle controller Freepower, open filter HKS, blow off valve HKS

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa