Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Fortuner Pelat Merah Tabrakan Beruntun, Disebut Walpri Bupati Tanjung Jabung Barat

Irsyaad Wijaya - Rabu, 10 Maret 2021 | 12:05 WIB
Toyota Fortuner pelat merah milik Pemkab Tanjung Jabung Barat tabrakan beruntun di kota Jambi, (9/3/21)
TribunJambi.com/Istimewa
Toyota Fortuner pelat merah milik Pemkab Tanjung Jabung Barat tabrakan beruntun di kota Jambi, (9/3/21)

Otomotifnet.com - Toyota Fortuner pelat merah yang diketahui mobil dinas milik Pemkab Tanjung Jabung Barat terlibat tabrakan beruntun.

Kecelakaan disebutkan terjadi di Jl Hos Cokroaminoto, Jelutung, kota Jambi, depan Jambi City Center, (9/3/21).

"Ya, tadi pagi ada kecelakaan beruntun di sini," kata salah satu pedagang di lokasi yang enggan disebut namanya, (9/3/21).

Katanya, kecelakaan tersebut melibatkan tiga mobil sekaligus, dan satu diantaranya merupakan Toyota Fortuner dinas nopol BH 1184 E.

Katanya, Ia tidak mengetahui pasti penyebab kecelakaan tersebut, saat itu, tiga mobil tersebut langsung terlibat kecelakaan beruntun yang datang dari arah yang sama.

Baca Juga: Toyota Fortuner Dinas Bupati Sambas Gulung Bocah 11 Tahun, Nyawa Melayang

"Semua satu arah, tiba-tiba aja sudah tabrakan gitu," jelasnya.

Saat itu, Ia hanya melihat Fortuner datang dari arah perempatan menuju arah Mako Damkar Kota Jambi.

Kemudian diikuti oleh satu mobil pribadi warna hitam di belakangnya.

Tiba-tiba, insiden tersebut terjadi hingga ketiganya mengalami kerusakan.

Katanya, tidak ada korban jiwa dalam insiden kecelakaan tersebut, hanya ada kerusakan kecil di tiga mobil tersebut.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa