Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kijang Innova Harga Kepangkas Puluhan Juta Rupiah, Imbas Insentif PPnBM, Ada Diskon Juga

Muhammad Ermiel Zulfikar,Ignatius Ferdian - Sabtu, 3 April 2021 | 16:30 WIB
Toyota All New Kijang Innova facelift varian G
Istimewa.
Toyota All New Kijang Innova facelift varian G

Otomotifnet.com - Harga Toyota Kijang Innova turun lumayan banyak setelah kebagian jatah insentif PPnBM untuk pembelian mobil baru dengan kubikasi hingga 2.500 cc.

Toyota Kijang Innova memang jadi salah satu model yang bisa menikmati insentif PPnBM dari pemerintah karena telah memenuhi syarat dengan memiliki kandungan lokal di atas 60 persen.

Anton Jimmi Suwandy, selaku Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor (TAM) mengungkapkan, perluasan insentif PPnBM nol persen membuat Kijang Innova mengalami penurunan harga mencapai puluhan juta rupiah.

“Kijang Innova penurunannya Rp 21,3 juta hingga Rp 32 juta,” ujar pria yang akrab disapa Anton ini saat dihubungi tim redaksi (2/4/2021).

Baca Juga: Innova, Fortuner dan CR-V Makin Murah, Kena Insentif PPnBM, Ini Daftar Lengkapnya

Hal senada juga diungkapkan oleh Reza Prawira, Senior Sales Auto2000 Permata Hijau di Jakarta Barat.

Selain penurunan harga berkat adanya insentif PPnBM, ia pun mengatakan kalau konsumen yang membeli Toyota Kijang Innova juga akan mendapatkan diskon tambahan dari dealer.

“Berdasarkan data pricelist yang kami terima, pembelian Toyota Kijang Innova sejak hari ini harganya terpangkas relaksasi PPnBM mulai Rp 21 jutaan. Selain itu, ada diskon tambahan untuk pembelian Kijang Innova sebesar Rp 5 juta,” ujar Reza.

Adapun penurunan harga untuk Toyota Kijang Innova ini bervariasi, yang mana setiap varian mengalami penurunan berbeda-beda.

Baca Juga: Kijang Innova, Fortuner Sampai CR-V 2.0, Ini Mobil yang Dapat Jatah Insentif PPnBM 2.500 Cc

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa