Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki GSX250F Siap Dipasarkan, Usung Teknologi Pendinginan Unik

Antonius Yuliyanto - Rabu, 7 April 2021 | 22:45 WIB
Suzuki GSX250F atau Gixxer 250 SF
Suzuki
Suzuki GSX250F atau Gixxer 250 SF

Mesinnya satu silinder, SOHC 4 katup, injeksi berpendingin udara yang ditambah oil cooler.

Uniknya, di silinder dan kepala silinder terdapat oil jacket untuk sirkulasi oli layaknya mesin berpendingin air, lalu di oil coolernya juga dikasih extra fan.

Teknologi tersebut dikasih nama Suzuki Oil Cooling System atau SOCS.

Mesin GSX250F ini berkapasitas murni 249 cc, yang didapat dari bore x stroke 76 x 54,9 mm.

Tenaga maksimal GSX250F sebesar 26,5 dk di putaran mesin 9.300 rpm.

Sementara torsi terbesarnya 22,2 Nm di kitiran mesin 7.300 rpm.

Tenaga mesin tersalur ke roda lewat transmisi 6 percepatan.

Bobot GSX250F untuk sebuah besutan 250 cc tergolong ringan, hanya 161 kg.

Untuk fitur, tak terlalu banyak. Paling diunggulkan antara lain lampu utama dan rem LED, rem ABS 2 channel, spidometer digital dan sudah pakai teknologi easy start system.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa