Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Brio Satya Diisi Pertamax Rp 100 Ribu, Diuji Sampai Habis, Jalan Seberapa Jauh?

Irsyaad Wijaya,Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 15 April 2021 | 17:30 WIB
Honda Brio Satya
Dok. OTOMOTIF
Honda Brio Satya

Otomotifnet.com - Honda Brio Satya E CVT menjadi salah satu kandidat dalam pengujian 'Last Car Running'.

Yakni pengujian keiritan BBM antara mobil bermesin kecil yang irit dengan mobil canggih berteknologi hybrid.

Baik mobil irit dan mobil hybrid sama-sama diisi BBM jenis Pertamax Rp 100 ribu dengan total 11,11 liter.

Lalu diuji di rute dalam kota dan luar kota hingga benar-benar habis bensin.

Salah satu mobil irit yang diikut sertakan pada pengujian Last Car Running kolaborasi tim redaksi GridOto.com dan Cintamobil.TV ini adalah Honda Brio Satya E CVT.

Baca Juga: Honda Brio Satya Pasang Turbo CT16 Copotan Toyota 2KD, Jeroan Mesin Standar

Sebagai informasi singkat, Honda Brio Satya dibekali mesin empat silinder L12B berkapasitas 1.199 cc yang bertenaga 90 dk dan bertorsi 110 Nm.

Dalam pengetesan tim redaksi, Honda Brio Satya sudah terbukti irit karena mampu mencetak konsumsi BBM dalam kota sebesar 16,9 km/l dengan kecepatan rata-rata 22 km/jam.

Data konsumsi dan jarak tempuh Honda Brio Satya pada Last Car Running.
GridOto-Cintamobil.TV
Data konsumsi dan jarak tempuh Honda Brio Satya pada Last Car Running.

Namun, pada pengetesan Last Car Running, Honda Brio Satya lebih dulu mati kehabisan bensin pada rute dalam kota.

Meskipun terlebih dahulu kalah, Honda Brio Satya masih mencatatkan angka keiritan BBM dalam kota yang sangat impresif.

Dengan BBM sebanyak 11,11 liter, Honda Brio Satya mampu berjalan sejauh 198,7 kilometer pada rute dalam kota.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa