Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mitsubishi Triton Dihujani Promo, Ada Kredit Bunga 0 Persen, Masih Ada Bonusnya

Ignatius Ferdian,Harun Rasyid - Sabtu, 17 April 2021 | 19:00 WIB
Mitsubishi Triton Model Baru
F Yosi
Mitsubishi Triton Model Baru

Otomotifnet.com - Mitsubishi Triton kena promo dalam pameran otomotif Jakarta di JIExpo Kemayoran.

Promo Mitsubishi Triton terbaru ini menawarkan skema kredit tanpa bunga dari leasing tertentu.

"Kredit Mitsubishi Triton untuk varian penggerak roda 4WD ada penawaran program pembiayaan dengan bunga 0 persen dengan tenor hingga 1 tahun," ujar Naoya Nakamura, President Director MMKSI, Kamis (15/4/2021).

"Promo pembiayaan tersebut berlaku jika konsumen mengkredit melalui leasing PT Dipo Star Finance," lanjutnya.

Baca Juga: Xpander, Xpander Cross Sampai New Pajero Sport Disuguhi Promo Menarik, Diskon PPnBM Sampai DP Ringan

Selain itu, pembelian Mitsubishi Triton selama periode pameran akan mendapat bonus ban MT untuk tipe Single Cab dan Double Cab HDX.

Tak hanya itu, konsumen yang menikmati promo pembelian Triton akan mendapat program aftersales dari MMKSI.

"Setiap pembelian Triton sudah termasuk garansi kendaraan selama 3 tahun atau 100 ribu km dan gratis biaya jasa serta suku cadang hingga 40 ribu km atau 2 tahun untuk semua varian," sebut Nakamura.

Ia menambahkan, promo tersebut harap segera dimanfaatkan konsumen yang meminati mobil komersial dari pabrikan berlogo tiga berlian tersebut.

Baca Juga: Mitsubishi New Triton vs Toyota New Hilux, Mana Konsumsi Yang Lebih Efisien

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa