Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Innova Reborn Limited Edition Laku Sejam Setelah Dirilis, Unit Dikirim Mulai Bulan Ini

Muhammad Ermiel Zulfikar,Ignatius Ferdian - Selasa, 20 April 2021 | 16:45 WIB
Toyota Kijang Innova Limited Edition 50th Toyota Anniversary saat diluncurkan.
Toyota Astra Motor (TAM)
Toyota Kijang Innova Limited Edition 50th Toyota Anniversary saat diluncurkan.

Otomotifnet.comKijang Innova Limited Edition 50'th Anniversary Toyota Indonesia yang dirilis pada awal April 2021 ini, benar-benar menarik hati masyarakat.

Ini diibuktikan hanya dengan waktu satu jam saja, mobil yang cuma ada 50 unit ini sudah ludes terjual.

"Iya betul, sudah terjual habis dalam waktu 1 jam saja (sejak diluncurkan pada 9 April 2021 lalu)," ujar Anton Jimmi Suwandy, selaku Direktur Pemasaran TAM saat dihubungi (19/4/2021).

Tentu pekerjaan rumah Toyota selanjutnya adalah bagaimana mengirimkan unit Kijang Innova edisi terbatas ini sampai dengan selamat ke tangan konsumen.

Baca Juga: Innova Reborn Limited Edition Ludes Sejam Setelah Rilis, Direktur Toyota Sampai Ditanya Tetangga

Toyota Innova Venturer 2.4 AT edisi 50 tahun
Toyota Indonesia
Toyota Innova Venturer 2.4 AT edisi 50 tahun

Saat ditanya mengenai hal itu, Anton pun menyampaikan bahwa pihaknya sudah siap untuk mengirimkan unitnya ke konsumen dalam waktu dekat.

"Unit akan dikirim mulai bulan ini sampai bulan depan, tergantung lokasi dan logistik," papar Anton lagi.

Lebih lanjut, Anton mengungkapkan kalau pihaknya melihat kemungkinan untuk menghadirkan edisi terbatas dari model lainnya, dalam rangka merayakan setengah abad kehadiran Toyota di Indonesia.

Namun yang pasti, Toyota tidak akan memproduksi lagi Kijang Innova Limited Edition 50'th Anniversary, karena memang model ini dibuat sangat terbatas.

"Nanti ya, akan kami kabari untuk selanjutnya," tutup Anton.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa