Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Porsche 718 Boxster Nekat Terobos Jalur Transjakarta, Pengemudi Akhirnya Diciduk Polisi

Ignatius Ferdian - Minggu, 25 April 2021 | 16:45 WIB
Porsche Boxter 718 nekat masuk ke jalur Transjakarta
(KOMPAS.com/WAHYU ADITYO PRODJO)
Porsche Boxter 718 nekat masuk ke jalur Transjakarta

Otomotifnet.com - Pengemudi Porsche 718 Boxster yang nekat terobos jalur Transjakarta berhasil diamankan Polda Metro Jaya.

Ini setelah video Porsche berwarna putih viral lantaran masuk jalur Transjakarta di Jalan Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan, Jumat (23/4/2021).

"Diamankan sore ini, kendaraannya di Ditlantas Polda Metro Jaya," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus, saat dikonfirmasi (24/4/2021).

Yusri mengungkapkan identitas kendaraan dan pengemudi bisa teridentifikasi berkat kamera tilang elektronik (electronic traffic law enforcement/ETLE).

Baca Juga: Porsche Boxster 718 Masuk Jalur Transjakarta, Sopir Bus Ogah Disuruh Mundur, Polisi Siap Menindak

Meski demikian, Yusri belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut terkait kasus tersebut karena pengemudinya masih diperiksa oleh penyidik Ditlantas Polda Metro Jaya.

Sebelumnya, beredar video viral di media sosial yang memperlihatkan sedan Porsche putih berhenti di jalur khusus bus TransJakarta.

Dalam video yang diunggah akun @Jakarta.terkini tersebut terlihat pengemudi Porsche putih membuka kaca dan mengeluarkan tangan dan meminta meminta sopir bus TransJakarta yang berada di belakangnya untuk mundur.

Meski demikian, sopir bus TransJakarta yang tepat berada di Porsche tersebut tidak bergerak sedikit pun dan menolak untuk mundur. Akhirnya, sedan mewah tersebut melaju di jalur Transjakarta.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Jakarta Terkini (@jakarta.terkini)

Sumber: https://megapolitan.kompas.com/read/2021/04/24/21382831/pengemudi-porsche-yang-terobos-jalur-transjakarta-diperiksa-polisi

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa