Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Ninja 150 RR Diincar, Mesin Wajib Dicek Pertama, Oli Samping Lalu Sistem Super Kips

Ignatius Ferdian,Muhammad Rizqi Pradana - Senin, 26 April 2021 | 18:20 WIB
Kawasaki Ninja 150 RR SE
Gridoto.com
Kawasaki Ninja 150 RR SE

Otomotifnet.com - Kawasaki Ninja 150 RR pesonanya memang masih belum hilang di kalangan para penghobi 2-tak.

Harga untuk unit bekas dengan kondisi baik juga masih bisa didapatkan dengan banderol mulai Rp 16 jutaan.

“Pasaran Kawasaki Ninja 150 RR dengan kondisi baik atau minim PR sekarang masih di antara Rp 16 hingga 20 jutaan,” ujar Ermawan selaku owner bengkel spesialis Kawasaki KLR Racing (24/4/2021).

Berhubung harganya cukup bervariasi, Ermawan menghimbau untuk memeriksa kondisi motor yang akan dibeli dengan seksama.

Baca Juga: Ninja 150 RR New Old Stock Terakhir, NIK 2014, Unit di Dealer Kawasaki Kalimalang

Ia pun memberikan beberapa panduan mengenai hal-hal yang sebaiknya diperhatikan saat membeli Kawasaki Ninja 150 RR seken.

“Pertama itu periksa apakah pompa oli samping masih berfungsi atau tidak alias macet,” buka pria yang akrab disapa Bidoy itu.

“Kalau mau gampang tinggal tanya ke si owner apakah oli sampingnya masih terpisah pakai pompa atau dia campur sendiri di tangki,” imbuhnya.

Ia mengatakan, pompa oli samping Kawasaki Ninja 150 RR yang tidak bekerja maksimal juga bisa diketahui dari suara mesin yang cenderung kasar saat dinyalakan.

Baca Juga: Kawasaki Ninja 150 RR Bekas 2014 dan 2015, Bisa Dikredit, Angsuran Mulai Rp 900 Ribuan

Super KIPS Ninja 150 RR berkerak
youtube
Super KIPS Ninja 150 RR berkerak

“Kalau pompa oli samping tadi dibiarkan macet, lama-lama mesin bisa ikutan macet karena kekurangan asupan oli samping untuk lubrikasi,” tukasnya.

Hal kedua yang harus diperhatikan adalah sektor mesin dan fungsi dari sistem Super KIPS milik Kawasaki Ninja 150 RR.

“Jika ada suara ngelitik dari mesin harus waspada, takutnya seher atau atau part di head-nya sudah minta diganti,” terang Bidoy.

“Kalau bisa test ride jangan lupa Super KIPS nya juga diperiksa, kalau suara knalpot terdengar mendem dan saat dibawa di RPM tinggi terasa ngempos bisa jadi selang Super KIPS-nya mampet,” imbuhnya.

Baca Juga: Kawasaki Ninja 150 RR Bekas 2014 dan 2015, Bisa Dikredit, Angsuran Mulai Rp 900 Ribuan

Hal lain yang menurut Bidoy harus diperiksa dengan seksama adalah bagian pengereman, mengingat tenaga maksimal 30 dk milik Kawasaki Ninja 150 RR cukup besar di kelasnya.

“Pastikan tidak ada kebocoran di bagian master dan kaliper rem, serta selang rem tidak retak atau menggelembung,” ujar Bidoy.

Selain hal-hal teknis, Bidoy mengingatkan untuk memeriksa pajak dari Kawasaki Ninja 150 RR yang sobat ingin beli.

“Karena ‘penyakit’ motor tua, apalagi motor hobi, itu biasanya si owner suka telat atau lupa bayar pajak,” pungkasnya sambil terkekeh.

KLR Racing
Jl. Kalisari 2 No.20, RT.12/RW.11, Kalisari, Ps. Rebo, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13790.
Telp: 0857 7696 5561 (Bidoy)

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa