Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hino Sudah Pakai Common Rail Sejak 1995, Teknologi Ini Jadi Keunggulannya

Toncil - Kamis, 29 April 2021 | 13:15 WIB
Ilustrasi truk Hino yang sudah pakai mesin sistem common rail
Hino
Ilustrasi truk Hino yang sudah pakai mesin sistem common rail

Otomotifnet.com – Hino sudah mengembangkan mesin dengan teknologi common rail sejak 1995. Namun baru masuk dan dipakai di Indonesia pada 2012 silam.

Sistem common rail milik Hino ini punya beberapa keunggulan dibanding kompetitornya.

“Di sistem bahan bakar, kita punya 3 kali penyaringan. Sehingga dari tangki bahan bakar, solar akan melalui 3 filter,”

“Efeknya, yang masuk ke mesin, solar yang sudah lebih bersih. Membuat sistem pembakaran jadi lebih maksimal,” sebut Irwan Supriyono, Aftersales Director PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI).

Baca Juga: Hino Ranger FLX 260, Truk Ekstra Panjang Bebas ODOL, Yuk LIhat Detailnya

Hal tersebut diutarakan dalam Ngobrol Virtual Santai kerja sama Forwot dengan HMSI (29/04/2021).

Selain itu, injektornya juga menggunakan teknologi DLC (Diamond Like Carbon).

Lapisan DLC ini ada di jarum injektor, klep dan command piston. Dengan DLC, maka injektor akan lebih tahan terhadap gesekan.

Di kompetitor, DLC biasanya hanya ada di jarum injektor saja.

 

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa