Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mitsubishi L300 Asal Nyalip, Goyang Kanan Disambut Honda BeAT dan Vario 125, Dua Pelajar Tewas

Irsyaad Wijaya - Rabu, 26 Mei 2021 | 20:00 WIB
Mitsubishi L300 yang tabrak Honda BeAT dan Vario 125 di Widang, Tuban, Jawa Timur
TribunMadura.com/M Sudarsono
Mitsubishi L300 yang tabrak Honda BeAT dan Vario 125 di Widang, Tuban, Jawa Timur

Otomotifnet.com - Mitsubishi L300 asal nyalip hingga berujung tewaskan dua pelajar.

Lokasinya di jalan raya Tuban-Widang, desa Temas, Widang, kabupaten Tuban, Jawa Timur, sekitar pukul 13:00 WIB, (25/5/21).

Kanit Laka Satlantas Polres Tuban, Ipda Eko Sulistyo mengatakan, Mitsubishi L300 nopol L 9235 BC dikemudikan A Rofiek (35) warga Semampir, Kota Surabaya, Jatim yang melaju dari arah selatan ke utara.

Saat mendahului kendaraan di depan yang tidak diketahui identitasnya, L300 goyang ke kanan dan masuk jalur lawan.

Nahas, dari arah berlawanan disambut Honda BeAT nopol S 6371 ED yang dikendarai Danar Aryo Prasojo (16) warga desa Banjar serta Honda Vario 125 nopol S 6137 FY yang dibawa M Riyan Andriyanto (16) berboncengan dengan Moch Andri Dwi Prayogo (18) warga desa Patihan, Widang, Tuban, Jatim.

Baca Juga: Mitsubishi L300 Tak Berbentuk di Tol Tangerang-Merak, Kabin Terbelah, Dua Tewas Terjepit

"Kecelakaan tak terelakkan diduga pengemudi pikap ceroboh saat mendahului kendaraan, akibatnya dua pelajar meninggal dunia dan satu pelajar luka," ujarnya kepada wartawan.

Eko Sulistyo menjelaskan, korban meninggal dunia yaitu M Riyan Andriyanto dan Moch Andri Dwi Prayoga.

Sedangkan Danar Aryo Prasojo mengalami luka sobek di tangan kanan.

Polisi yang berada di lokasi langsung melakukan pertolongan dan evakuasi terhadap para korban.

Sejumlah saksi juga dimintai keterangan untuk perkembangan data dan barang bukti kendaraan serta STNK juga diamankan polisi.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa