Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Italia 2021 Berbuntut Protes Keras, Dianggap Tak Manusiawi Atas Meninggalnya Jason Dupasquier

Rezki Alif P,Irsyaad Wijaya - Senin, 31 Mei 2021 | 10:30 WIB
Pembalap Moto3 Jason Dupasquier meninggal dunia
IST
Pembalap Moto3 Jason Dupasquier meninggal dunia

Otomotifnet.com - Pembalap Moto3, Jason Dupasquier meninggal karena kecelakaan di sesi kualifikasi MotoGP Italia 2021.

Alhasil, gelaran MotoGP Italia 2021 berbuntut protes keras dari para pembalap Moto3, Moto2 dan MotoGP.

Dianggap MotoGP Italia 2021 tak manusiawi karena tetap dilaksanakan saat ada pembalap meninggal.

Parahnya lagi, kabar duka tersebut baru keluar sehari setelah crash, usai balapan Moto3 dan jelang dimulainya balapan kelas Moto2, (30/5).

Para pembalap Moto2 sebagian besar belum tahu karena kabar keluar saat sudah sangat dekat dengan balapan.

Baca Juga: Fabio Quartararo Menangi MotoGP Italia 2021, Valentino Rossi Tampil Heroik di Kandang

Sedangkan para pembalap MotoGP menjalani balapan dengan tahu bahwa Jason Dupasquier meninggal.

Beberapa di antaranya tidak sepakat balapan tetap digelar karena ada pembalap meninggal.

Foto kecelakaan fatal yang menimpa Jason Dupasquier pebalap motor yang berusia 19 tahun saat berlaga di sesi kualifikasi Moto3.
AFP
Foto kecelakaan fatal yang menimpa Jason Dupasquier pebalap motor yang berusia 19 tahun saat berlaga di sesi kualifikasi Moto3.

Francesco Bagnaia dan Danilo Petrucci misalnya, yang mencium adanya aroma diskriminasi soal meninggalnya Jason Dupasquier.

"Aku meminta untuk membatalkan balapan. Ini tak benar bagiku. Jika itu terjadi ke pembalap MotoGP maka balapan takkan digelar," ucap Francesco Bagnaia dilansir dari Crash.net.

"Aku tak senang dengan keputusan tetap balapan setelah ada berita seperti ini," sambungnya.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa