Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harga Bekas Range Rover HSE Gen2 Rp 100 Jutaan, Sparepart Diklaim Aman

Irsyaad Wijaya,Harun Rasyid - Selasa, 8 Juni 2021 | 10:40 WIB
Tampak belakang Range Rover HSE generasi kedua
Harun/GridOto.com
Tampak belakang Range Rover HSE generasi kedua

Otomotifnet.com - Harga bekas Range Rover HSE Gen2 lansiran 1994-2001 sudah mulai murah.

Bisa didapat dengan budget sekitar Rp 100-200 jutaan saja.

Tapi pertanyaannya, apakah soal suku cadang tersedia di pasaran?

Menurut Faried Hariyanto, Owner bengkel spesialis Land Rover dan Jaguar Hanggar 17 di Jakarta Selatan, calon pemilik Luxury SUV tersebut tak akan sulit mencari suku cadang yang dibutuhkan untuk perawatan.

"Spare part Range Rover HSE generasi kedua enggak ada yang susah terutama untuk fast moving. Karena Land Rover yang sudah berusia 10 tahun pasti sudah ada part OEM (Original Equipement Manufacturer)," ujarnya (4/6/21).

Baca Juga: Range Rover Evoque Seken Beda Kelas, Perlu Cek Suspensi Dan Software

Range Rover HSE generasi kedua di bengkel Hanggar 17
Harun/GridOto.com
Range Rover HSE generasi kedua di bengkel Hanggar 17

Faried menyebut, suku cadang OEM untuk Range Rover HSE terbilang terjangkau harganya.

"Harga Part OEM itu bisa lebih murah dua kali lipatnya dibanding part genuine dari Land Rover, tapi kualitasnya cukup baik," bebernya.

"Contohnya harga filter udara Bearmach itu sekitar Rp 250 ribu sampai Rp 300 ribuan, kalau genuine Rp 600 ribuan," jelasnya.

Menurut Faried, suku cadang Range Rover HSE lebih mudah dicari ketimbang bodi part-nya.

"Spare part yang biasa dibeli saat perawatan atau fast moving, hingga part slow moving HSE enggak ada yang langka," tegasnnya.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa