Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha MX King 155 Dapat Livery Spesial, Untuk di Indonesia Jadi Inspirasi Modif Dulu

Irsyaad Wijaya,Yuka Samudera - Rabu, 9 Juni 2021 | 14:35 WIB
Yamaha Exciter 155 VVA alias Yamaha MX King 155 mendapat livery edisi spesial. Kece!
2banh.vn
Yamaha Exciter 155 VVA alias Yamaha MX King 155 mendapat livery edisi spesial. Kece!

Otomotifnet.com - Yamaha MX King 155 mendapat livery baru edisi spesial.

Livery baru ini kombinasi warna kuning dan abu-abu, mirip corak edisi 60th Anniversary Yamaha R1 yang dirilis pada 2015 lalu.

Meski sepintas mirip, namun ternyata tidak ada hubungannya sama sekali dengan livery 60th Anniversary Yamaha R1 tersebut.

Livery Yamaha MX King 155 ini juga disebut-sebut mirip dengan versi Malaysia yaitu Yamaha Y16ZR Grey Gold.

Namun warna Yamaha MX King 155 limited editon ini bisa dibilang lebih sporty dan dinamis ketimbang versi lainnya.

Baca Juga: Yamaha MX King 155 Waspada, Desain Bebek Sport Baru Honda Muncul, Ada DNA CBR250RR

Livery baru Yamaha Exciter 155 VVA di Vietnam.
Livery baru Yamaha Exciter 155 VVA di Vietnam.

Tapi jangan senang dulu, livery baru ini ternyata bukan versi di Indonesia, melainkan khusus untuk Yamaha Exciter 155 yang ada di pasar Vietnam.

Jadi buat yang ngiler dengan warna baru ini, konsumen di Indonesia sementara bisa menirunya sebagai insiprasi modif dulu.

Soal spesifikasi dan fitur, tidak ada yang berbeda dengan versi Exciter 155 standar.

Masih menggendong mesin VVA 155 cc yang sama dengan versi lainnya.

Mesin ini mampu menghasilkan kapasitas maksimum 17,7 dk pada 9.500 rpm, dengan torsi maksimum 14,4 Nm pada 8.000 rpm.

Editor : Iday
Sumber : Motorplus-online.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa