Otomotifnet.com - Honda Brio dipajang di Polsek Banjarmasin Utara beserta dua pria yang dipakaikan baju oranye dengan pengawalan ketat polisi.
Keduanya bukan sultan, melainkan pelaku pencurian Honda Brio tersebut saat ditinggal pemiliknya salat Magrib.
Identitas pelaku yakni Hariadi (48) warga Jl Gotong Royong RT 18/04, Syamsuddin Noor, Landasan Ulin, kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan dan Irwansyah (25) warga Jl Sungai Baru Gg Al Misbah, Sei Baru, Banjarmasin Tengah.
Diketahui, keduanya menggondol Honda Brio Merah nopol KH 1776 FH milik Muhammad Saicu Rahman, warga Jl Diponegoro No. 20, Kep. Madurejo, Arut Selatan, Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah.
Kapolsek Banjarmasin Utara, Kompol Indra Agung Perdana Putra mengatakan, aksi kedua pelaku pada 11 Juni 2021 lalu.
Baca Juga: Blok Mesin Brio, Dongkrak dan Rack Steer Jadi Bukti Aksi Nekat, Dua Remaja 14 Tahun Diamankan
"Keduanya beraksi saat korbannya sedang salat Magrib di Masjid Hasanuddin Madjedi, Jl Brigjend Hasan Baseri," ujar Indra saat gelar kasus di Polsek Banjarmasin Utara, (15/6/21).
Dengan hati-hati, tersangka Hariadi masuk ke masjid saat korban sedang melaksanakan salat.
Melihat ada kesempatan, pria tersebut berhasil mengambil kunci kontak yang diletakkan di samping si korban yang sedang salat.
"Saat sudah berhasil mendapatkan kuncinya, dia memencet tombolnya dan mengetahui di mana letak mobil yang dipakai korban di parkir," tambah Kompol Indra.
Di sisi lain, Irwansyah bertugas memantau situasi di luar saat Hariadi mencoba membawa keluar Honda Brio dari parkiran masjid.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR