Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tenang, Ujian Teori dan Praktik SIM Gagal Terus, Ada Kesempatan Mengulang Tiga Kali

M. Adam Samudra,Irsyaad Wijaya - Jumat, 23 Juli 2021 | 13:30 WIB
Ilustrasi ujian praktik SIM.
Ntmcpolri.info
Ilustrasi ujian praktik SIM.

Otomotifnet.com - Tenang, jika ujian teori dan praktik SIM gagal terus, ada kesempatan mengulang tiga kali.

Namun menurut Kasi Standar Pengemudi Ditregident Korlantas Polri, AKBP Arief Budiman ada batas waktunya.

"Untuk ujian teori dan praktik diberikan tiga kali kesempatan untuk setiap pemohon SIM dalam jangka waktu 14 hari kerja," bebernya.

"Pelaksanaanya di hari lain setelah ujian dinyatakan gagal," kata Arief, (21/7/21).

Sementara jika pemohon tidak mengulang, tidak datang kembali atau tidak ada keterangan, uang yang dibayarkan akan dikembalikan.

Ujian Tertulis Pembuatan SIM
TRIBUN JABAR / ANDRI M DANI
Ujian Tertulis Pembuatan SIM

Menurut Arief, rata-rata pemohon yang gagal membuat SIM lantaran tak mempersiapkan diri terlebih dahulu sebelum ujian SIM.

Padahal materi ujian SIM menurutnya bisa dipelajari di dalam buku Peraturan Kapolri Nomor 9 tahun 2019.

Kedua materi tersebut bisa didapatkan dan diakses secara online.

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa