Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Alarm Teriak Saat Parkir, Uang Rp 24,9 Juta di Laci Dasbor Chevrolet Spin Lenyap

Irsyaad W - Sabtu, 21 Agustus 2021 | 08:30 WIB
Polisi melakukan olah TKP untuk mencari bukti aksi maling uang Rp 24,9 juta di laci dasbor Chevrolet Spin
Polisi melakukan olah TKP untuk mencari bukti aksi maling uang Rp 24,9 juta di laci dasbor Chevrolet Spin

Otomotifnet.com - Uang Rp 24,9 juta di laci dasbor Chevrolet Spin lenyap saat ditinggal parkir.

Pemilik tersadar ketika alarm teriak-teriak dan setelah dicek, uang yang baru diambilnya dari bank hilang.

Korban pasangan suami istri ini diketahui bernama Wiwit Eko dan Ismiatun Laili, warga Ngrayun, kabupaten Ponorogo, Jawa Timur.

Peristiwa bermula saat keduanya selesai ambil uang tunai sebesar Rp 24,9 juta dari salah satu bank.

Saat perjalanan, mereka mampir ke pusat perbelanjaan di sekitar Alun-alun Kota Ponorogo, (20/8/21).

Baca Juga: Pajero Sport Kaca Kanan Pecah, Ditinggal Salat, Rp 80 Juta Raib

Polisi cari sidik jari maling uang Rp 24,9 juta di laci dasbor Chevrolet Spin
Polisi cari sidik jari maling uang Rp 24,9 juta di laci dasbor Chevrolet Spin

Chevrolet Spin itu pun diparkirkan di Jl Diponegoro, Ponorogo.

"Terakhir mau beli alat tulis kantor (ATK) di sebuah toko. Saya keluar lalu suami saya juga keluar dari mobil," ungkap Ismi.

Saat keduanya masuk toko, uang sebesar Rp 24,9 juta ditinggal di laci dasbord.

Namun, baru sebentar memasuki toko, suami istri itu dikejutkan dengan bunyi alarm mobil mereka.
Keduanya kemudian keluar dari dalam toko untuk mengecek kondisi mobil.

Setelah melakukan pengecekan, uang di dalam laci dasbor Chevrolet Spin miliknya ternyata telah raib.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa