Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kasusnya Serem, Pintu Suzuki New Jimny Nyetrum Diawali Auto Window Mati

Rindra Pradipta,Irsyaad W - Selasa, 31 Agustus 2021 | 12:30 WIB
Suzuki All New Jimny Dibanderol Mulai Rp 315 Juta
Harryt
Suzuki All New Jimny Dibanderol Mulai Rp 315 Juta

Otomotifnet.com - Setelah beberapa tahun, ada kasus serem pada Suzuki New Jimny.

Berawal dari power window mati, tiba-tiba bodi Suzuki Jimny JB74 ini bisa nyetrum.

"Ya, ternyata ada masalah pada sistem kabel Jimny ini di bagian pintu," ucap Julian Johan (Jeje) yang juga pengguna Suzuki Jimny generasi keempat ini.

Gejala awalnya, auto window pada new Jimny ini mati yang membuat kaca tak bisa terbuka secara otomatis.

Memang untuk sebagian orang ini masalah sepele, tapi tak sampai di situ saja.

Baca Juga: Peternakan Suzuki Jimny dan Katana Ada di Bekasi, Jual Sekaligus Terima Restorasi

Suzuki Jimny generasi 4 recall karena masalah kabel
Jejelogy
Suzuki Jimny generasi 4 recall karena masalah kabel

"Saya pernah beberapa kali mengalami tersetrum listrik statis dari bagian pintu. Dan ternyata beberapa teman juga alami kejadian tersebut," jelas Jeje.

Untungnya hal ini sudah ditanggapi oleh pihak Suzuki Indonesia.

Beberapa unit New Jimny pun sudah melakukan penggantian satu set kabel pintu tersebut.

Terkendala dikabel pintu, Suzuki Jimny ganti satu set kabel pintu agar kembali fungsi auto window dan gejala kesetrum dari pintu
Jejelogy
Terkendala dikabel pintu, Suzuki Jimny ganti satu set kabel pintu agar kembali fungsi auto window dan gejala kesetrum dari pintu

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Jip.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa