Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Goodyear & Plus Berkolaborasi Di Truk Otonom, Tekan Angka Kecelakaan

Andhika Arthawijaya - Jumat, 17 September 2021 | 14:45 WIB
Ilustrasi truk otonom kerjasama Plus dan Goodyear
Goodyear
Ilustrasi truk otonom kerjasama Plus dan Goodyear

Otomotifnet.com – Menurut data di 2018, kecelakaan truk dan bus masuk tiga terbesar di Indonesia.

Masih tingginya angka kecelakaan kendaraan angkutan logistik ini, baik di Tanah Air maupun di dunia, tengah diupayakan untuk ditekan oleh berbagai pihak, salah satunya produsen ban Goodyear.

Goodyear Tire & Rubber Company mengawalinya dengan mengembangkan jejaring solusi untuk upaya menurunkan angka kecelakaan di jalan raya disebabkan.

Ditandai Kamis (16/9/21) kemarin di Shanghai, China, mereka mengumumkan kolaborasi strategis dengan Plus (sebelumnya Plus.ai).

Baca Juga: Goodyear Akuisisi Raksasa Ban Cooper Tire, Perkuat Industri Amerika

Plus merupakan sebuah penyedia global teknologi truk swakemudi (otonom).

Dalam rilis resminya, Goodyear mangatakan kerjasama tersebut dilakukan sebagai upaya menyediakan solusi truk otonom yang dioptimalkan, sehingga dapat meningkatkan transformasi cerdas dan terhubung untuk industri logistik.

Melalui kolaborasi tersebut, rangkaian layanan Goodyear, termasuk ban terkoneksi, akan semakin meningkatkan efisiensi dan keamanan transportasi untuk truk semi yang didukung oleh teknologi mengemudi otonom Level 4 Plus, sekaligus mengurangi dampak karbon.

Goodyear dan Plus akan mengeksplorasi bagaimana sistem mengemudi otonom Plus dapat menggabungkan feedback dari Goodyear connected tire, ke dalam efisiensi bahan bakar berbasis catatan mesin online (machine learning) oleh Plus.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa