Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sabar Kalau Beli, Empat Bagian Ini Fokus Pengecekan Suzuki APV Bekas

Irsyaad W,Abdul Aziz Masindo - Selasa, 28 September 2021 | 17:55 WIB
Suzuki APV A/T 2006
Dok.OTOMOTIF
Suzuki APV A/T 2006

Otomotifnet.com - Berburu Suzuki APV bekas mesti sabar agar dapat unit segar.

Ada empat bagian yang mesti menjadi fokus pengecekan karena terkait usia.

Tak menampik, Suzuki APV memang punya keunggulan soal kelapangan kabin dan mesin tangguh.

Mesin G15A 1.500 cc yang absen teknologi terkini jadi kelebihan dijadikan mobil niaga.

Selain itu penggerak roda belakang yang dirasa Suzuki cocok untuk kontur jalan di Indonesia yang landai serta menanjak.

Untuk pengecekan unitnya, baiknya fokus ke bagian ini:

Baca Juga: Avanza, APV dan Gran Max Bekas Turun Rp 10 Juta, Kijang Super Dkk Dilepas Rp 33 Juta

1. Kaki-kaki

Suzuki APV AT 2005
Dok.OTOMOTIF
Suzuki APV AT 2005

Karena kabin luas, bisa saja Suzuki APV dipaksa menampung penumpang yang melebihi kapasitas maupun muatan barang yang tidak sesuai, alhasil sokbreker sering kena.

"Tips beli APV bekas, yang namanya mobil kabin luas kadang muatannya berlebih dan sering ketemu jalan rusak, akibatnya sokbreker sering kena," buka Wahri, Owner bengkel spesialis Suzuki Ari Motor di BSD, Tangerang Selatan.

"Tapi kalau APV harga sokbrekernya termasuk murah, Rp 1 juta untuk bagian depan, kalau belakang Rp 400 sampai 500 ribu," lanjutnya.

Jangan lupa periksa juga komponen ball joint, tie-rod end, long tie-rod, serta bushing Suzuki APV bekas yang menjadi incaran.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Otoseken.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa