Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Rocky 1.2L Dianjurkan Pakai Bensin Ron 92, Ini Alasannya?

F Yosi - Selasa, 5 Oktober 2021 | 22:55 WIB
Rocky dengan mesin baru bertipe 1.2L WA-VE 3 silinder.
F Yosi
Rocky dengan mesin baru bertipe 1.2L WA-VE 3 silinder.

Otomotifnet.com - Daihatsu Rocky 1.2 menggunakan mesin baru berkapasitas 1.200 cc dengan kode WA-VE, 3 silinder segaris.

Guna mendapatkan performa terbaik dari mobil compact ini, pabrikan Daihatsu merekomendasikan bahan bakar yang pas untuk digunakan oleh pemilik.

"Pabrikan merekomendasikan penggunaan bahan bakar dengan oktan atau RON di atas 90," buka Anjar Rosjadi, Marketing Product Planning Division Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM), di sela-sela acara media test drive Rocky 1.2 (Selasa, 5/10/2021) di R&D Center, Karawang, Jawa Barat.

"Akan lebih baik lagi kalau nilai oktan yang digunakan Ron 92. Karena kinerja mesin 1.2L WA-VE yang digunakannya bisa mencapai performa yang optimal."

"Proses pembakaran juga akan jauh lebih baik sehingga tenaga yang dihasilkan jadi lebih tinggi,” tambah Anjar.

Baca Juga: Lumayan Ngirit Nih, Harga Daihatsu Rocky Turun Efek Diskon PPnBM

Daihatsu Rocky 1.2L Pas dengan BBM Ron 92.
F Yosi
Daihatsu Rocky 1.2L Pas dengan BBM Ron 92.

Nah, lantas bagaimana bila pemilik Rocky 1.2L tetap memilih menggunakan BBM Ron 90 karena alasan ingin berhemat?

“Masih bisa dimungkinkan untuk memakai bahan bakar Ron 90, tetapi sekali lagi akan lebih baik tetap menggunakan BBM Ron 92."

"Alasannya bukan hanya untuk pemakaian saat ini semata, tetapi agar umur komponen mesin jadi lebih lama,” saran Anjar.

Meski pemakaian BBM Ron 90 secara terus menerus menurut Anjar tidak akan membuat rusak knocking sensor.

"Namun lebih dikhawatirkan ke depannya adalah ruang bakar pada blok silinder jadi cepat kotor oleh kerak atau deposit, emisi gas buang tinggi dan lama-lama tenaga mesin jadi loyo," tukasnya.

Jadi, ia menyarankan bila ingin menjaga performa mesin tetap baik dan umur komponen lebih awet, sebaiknya selalu gunakan bahan bakar yang direkomendasikan pabrikan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa