Warna merah ini tentu biar seirama dengan corak merah Speed Block jika dilihat dari samping.
Geser ke area dada, dominasinya tetap putih, tapi ada corak kuning yang inspirasinya tentu juga dari motor Kenny Roberts Sr., yang mana aslinya sebagai warna latar nomor start.
Kemudian seperti disinggung di awal, bodinya didominasi putih. Nah putihnya ini ternyata lebih ke putih susu atau dari Yamaha namanya ke silky white.
Kemudian ada corak merah kotak-kotak dengan pinggiran hitam Speed Block memanjang dari depan meruncing ke belakang.
Baca Juga: FreeGo Pasang Laci Depan, Simpan Barang Mudah, Harga Rp 200 Ribuan Aja
Nah di bagian Speed Block ini selain tertulis Yamaha tepat di area yang merah, juga terdapat tulisan “WORLD GP 60th ANNIVERSARY”.
Spesialnya lagi, di dekatnya ada logo Yamaha yang beda dari biasanya. Karena jika yang biasa bagian garputala dan lingkarannya putih, di sini emas!
Dan tak hanya logo yang di bodi samping, logo Yamaha emas ini juga ada di bagian dada, spidometer dan buntut tepat di dekat behel.
Warna emas juga diterapkan pada kedua pelek. Kesannya jadi lebih berkelas!
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
KOMENTAR