Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sudah Fit? Marc Marquez Balik ke Trek Jelang Tes MotoGP Indonesia 3 Bulan Lagi

Joni Lono Mulia,Ferdian - Senin, 29 November 2021 | 22:00 WIB
Menjelang akhir musim MotoGP 2021, Marc Marquez menderita gangguan penglihatan
Twitter/marcmarquez93
Menjelang akhir musim MotoGP 2021, Marc Marquez menderita gangguan penglihatan

Marc Marquez harus melewatkan dua ronde MotoGP terakhir di musim 2021 dan tes MotoGP Jerez.

Namun demikian, Marc Marquez tidak ingin melewatkan janji yang telah menjadi tradisi bagi Marc dan Alex Marquez yang jadi tradisi tiap tahunnya.

Hanya saja, hadirnya Marc Marquez di lintasan motocross tidak serta-merta membuat dirinya bisa menunggangi naik motor.

Marc Marquez masih dalam penyembuhan diplopia yang kambuh gara-gara insiden jatuh dari motor enduro.

Kehadirannya tidak disangka-sangka dan membuat para peserta yang masih sangat muda itu sangat senang.

Marquez hanya bisa melihat mereka membalap dari pinggir trek dan kemudian memberi mereka beberapa nasihat.

Marc Marquez akan beristirahat setidaknya hingga Natal, di mana saat itu dirinya akan menjalani pemeriksaan medis kembali.

Dalam pemeriksaan itu, akan menentukan apakah melakukan tindakan pemulihan atau justru dokter harus memilih jalur alternatif seperti operasi.

Prioritasnya saat ini adalah kembali mengendarai Honda RC213V pada bulan Februari ketika akan ada tes pramusim pertama di sirkuit Sepang, Malaysia dan sirkuit Mandalika, Indonesia.

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Motorplus Online

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa