Otomotifnet.com - Tenda jadi amunisi penting bagi yang hobi camping dengan mobil atau sering disebut campervan.
Tenda khusus mobil yang dijual di pasaran juga memiliki beberapa jenis, salah satunya adalah side tent.
Nah kalau sedang mencari side tent untuk mobil, bisa melirik produk besutan Rangaroo Motoshop.
Buat yang belum tahu, Rangaroo Motoshop merupakan brand asal Yogyakarta yang menjual beragam perlengkapan camping menggunakan mobil.
Zainal Luthfi, owner Rangaroo Motoshop mengatakan, produk side tent buatannya ini tersedia dalam dua pilihan ukuran.
Baca Juga: Mulai Rp 20 Jutaan, Ini 4 MPV Bekas Murah Bahan Campervan, Ada Nissan Evalia
"Kami punya ukuran 2 x 2 (meter) dengan harga Rp 3,5 juta dan 2 x 2,5 Rp 3,8 juta," kata Luthfi (4/12/2021).
Luthfi menilai, produk side tent lebih multifungsi karena selain bisa jadi tenda juga dapat dimanfaatkan menjadi awning.
Adapun side tent garapannya ini memakai bahan 300D atau cordura yang tahan air, serta bisa dipasang untuk semua jenis mobil.
Ia menambahkan, sejauh ini konsumen Rangaroo Motoshop sudah mencakup hampir seluruh wilayah Indonesia mulai Aceh hingga Nusa Tenggara Timur (NTT).
"Kami juga ada akun Rangaroo Motoshop di Tokopedia dan siap melakukan pengiriman ke seluruh Indonesia melalui ekspedisi," pungkas Luthfi.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR