Otomotifnet.com - Sebuah pohon jadi tontonan setelah rebah di atas Toyota Fortuner TRD Sportivo dan mobil listrik Nissan Leaf.
Peristiwa ini terjadi di halaman parkir RS Pelni, Jakarta Pusat saat hujan lebat diiringi angin kencang melanda sekitar pukul 12.30 WIB (23/12/2021).
Tampak bagian atap bagian belakang Fortuner remuk tertimpa pohon besar tersebut.
Atap penyok dan kaca belakang kiri serta kaca pintu bagasi bolong akibat kejadian ini.
Sementara kondisi Nissan Leaf tak kalah mengerikan.
Mobil yang masih tergolong langka di jalan ini sepintas tampak menopang batang pohon yang besar.
Baca Juga: Petaka Perjalanan Dinas, Fortuner Adu Kepala Lawan D-Max, Seorang Pengacara Tewas
Kondisi suspensi sampai ambles akibat menahan bobot batang pohon.
Tak lama setelah kejadian ini, petugas dari Dinas Pertamanan sigap memotong dan membersihkan pohon dari lokasi.
Keduanya memang terparkir di area valet RS Pelni di mana di dekat mobil tersebut terdapat pohon besar yang tumbang.
Hujan yang turun memang tak begitu lama, sekitar 1 jam.
Namun buruknya cuaca membuat pohon besar tersebut tak mampu bertahan rebah di atas dua mobil tadi.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR