Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pertanyaan Bagus, Bisa Enggak Yamaha FreeGo Ditanami Sistem Hybrid Yamaha Fazzio?

Isal,Irsyaad W - Senin, 24 Januari 2022 | 10:05 WIB
Yamaha Fazzio Hybrid Connected punya harga menarik
Reyhan Firdaus / Motorplus-online
Yamaha Fazzio Hybrid Connected punya harga menarik

Perbedaan juga ada di SGCU dan sistem injeksi Yamaha Fazzio.

"SGCU Yamaha Fazzio butuh informasi dan logic yang berbeda dari Yamaha FreeGo," jelas Ferry.

"Kemudian fitur sistem injeksi antara Yamaha Fazzio dan Yamaha FreeGo berbeda," sambungnya.

"Otomatis wiring (jalur kabel) juga beda," tambahnya saat acara bedah teknologi bersama Yamaha.

Ferry menekankan, sistem electric power assist start (hybrid) Yamaha Fazzio enggak bisa langsung dipakai ke Yamaha FreeGo.

Sistem hybrid di Yamaha Fazzio
Youtube/Yamaha Motor Indonesia
Sistem hybrid di Yamaha Fazzio

"Sensor injeksi pada Yamaha Fazzio sudah berbeda dengan Yamaha FreeGo, makanya tidak bisa diterapkan begitu saja di FreeGo," yakin Ferry.

"Memang terlihat cuma potong-potong kabel dan langsung pasang part saja, tapi kami tidak merekomendasikan," sahut Antonius Widiantoro, Manager PR, YRA & Community PT YIMM.

"Karena modifikasi kelistrikan tentunya akan mengugurkan garansi dari motor Yamaha," tegasnya.

Baca Juga: Yamaha Ngamuk, Semua Fitur & Teknologi Skutik Masa Kini Digabrukin di Satu Motor Ini

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa