Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Capek Usai Lomba Burung, Avanza Babak Belur, Tiang Listrik Melengkung

Irsyaad W - Selasa, 8 Februari 2022 | 19:15 WIB
Kondisi Toyota Avanza usai tabrak tiang listrik di Tambarangan, Tapin Selatan, Tapin, Kalimantan Selatan
BanjarmasinPost.co.id/Stanislaus Sene
Kondisi Toyota Avanza usai tabrak tiang listrik di Tambarangan, Tapin Selatan, Tapin, Kalimantan Selatan

Otomotifnet.com - Toyota Avanza babak belur terjang tiang listrik.

Kondisi Avanza amburadul, mulai bumper sobek.

Lalu fender depan kanan kiri menganga, kap mesin ringsek.

Headlamp serta kaca depan pecah dan membuat tiang listrik melengkung.

Kecelakaan tunggal ini terjadi di Tambarangan, Tapin Selatan, Tapin, Kalimantan Selatan.

KBO Lantas Polres Tapin, Ipda Ariza mengatakan, pengemudi kecapekan usai lomba burung.

"Informasi yang bersangkutan mengantuk karena usai mengikuti perlombaan burung di Kecamatan Binuang," jelasnya.

Keterangan Ariza dari pengemudi, saat itu hendak balik ke Tabalong.

Namun baru sampai di TKP kecelakaan, Avanza menyeruduk tiang listrik.

"Tak ada korban jiwa dan dua orang rekannya di dalam mobil juga selamat," bebernya.

Ariza mengatakan, usai insiden, listrik di Tapin Selatan sempat padam dan mengakibatkan kemacetan cukup panjang.

"Unit sudah dievakuasi ke Polsek Tapin Selatan," terangnya.

"Tindakan selanjutnya yang bersangkutan akan mengurus dengan pihak PLN untuk perbaikan tiang listrik dan lain-lain," jelasnya.

Ia mengimbau para pengemudi agar berhenti istirahat jika mengantuk.

Baca Juga: Remuk, Avanza Adu Banteng Lawan Pikap, Imbas Oleng 2 Nyawa Terenggut

Sumber: https://banjarmasin.tribunnews.com/2022/02/07/kecelakaan-kalsel-laka-tunggal-di-tambarangan-avanza-tabrak-tiang-listrik-begini-kronologisnya

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa