Otomotifnet.com - Sebuah Truk, Terios, Innova dan CRF150 kedorong truk dump yang tiba-tiba mundur di tanjakan.
Sebuah truk dump di Sukatani, Purwakarta, berjalan mundur dan menabrak sejumlah kendaraan.
Akibatnya dua orang mengalami luka-luka. Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Raya Purwakarta-Bandung, Kampung Cimuntuk, Desa Sukatani, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta (5/3/2022) pukul 09.00 WIB.
Kanit Gakkum Polres Purwakarta Iptu Jamal Nasir mengatakan, kecelakaan bermula saat truk dump bernomor polisi T 9960 AA melaju dari arah Bandung menuju Purwakarta.
"Setibanya di TKP (tempat kejadian perkara), sewaktu melaju di jalan yang lurus dan menanjak diduga mengalami kendala pada selang rem angin. Sehingga, mundur ke belakang dan menabrak sejumlah kendaraan," kata Jamal.
Truk yang dikemudikan Deni menabrak empat kendaraan yang berada di belakangnya, yakni truk boks bernomor polisi T 9071 AB, Daihatsu Terios bernomor polisi B 2910 UCF.
Kendaraan itu kemudian terdorong dan menabrak Toyota Innova bernomor polisi T 1013 C dan Honda CRF150 bernomor polisi D 6267 UEO.
Akibat kecelakaan itu, dua orang mengalami luka-luka, yaitu pengendara motor.
Korban kemudian dibawa ke RS Abdul Radjak Purwakarta dan RSUD Bayu Asih Purwakarta untuk mendapat perawatan.
"Keduanya mengalami luka ringan," kata Jamal.
Adapun kerugian materil akibat kecelakaan itu ditaksir mencapai Rp 50 juta.
Kendaraan yang tertabrak mengalami kerusakaan cukup parah.
Baca Juga: Truk Boks Dibuat Berhenti Dadakan, Atap Amblas Tertimpa Pohon, Begini Kondisi Sopir
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR