Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasutri Pindah Tidur di Sel, Mobil Bak Punya Bos Dijual Enggak Izin, Korban Sakit Hati

Ferdian - Selasa, 15 Maret 2022 | 15:30 WIB
Pasutri maling mobil milik mantan bosnya gara-gara sakit hati
TribunSolo.com / Vincentius Jyestha
Pasutri maling mobil milik mantan bosnya gara-gara sakit hati

Otomotifnet.com - Pasangan suami istri sakit hati berulah ke mantan bosnya sendiri hingga harus meringkuk di penjara.

Ini setelah keduanya bersekongkol mencuri mobil bak milik bosnya sendiri berinisial LM.

Mereka melancarkan aksinya pada Rabu (9/3/2022) sekira pukul 00.15 WIB.

LM baru mengetahui mobil bak terbukanya raib pada Kamis (10/3/2022) pukul 06.00 WIB.

Usut punya usut, alasan BS dan P melancarkan aksi pencurian tersebut ternyata berlatarbelakang sakit hati. 

BS yang sehari-hari bekerja sebagai tukang antar air isi ulang itu kecewa dengan perlakuan bosnya, LM.  

Ditolaknya permintaan kenaikan upah disebut BS menjadi pemicu.

Selama ini, BS mengatakan hanya digaji sebesar Rp300 ribu per minggu.

Padahal dia merasa turut berkontribusi merintis usaha LM dan sudah dua tahun bekerja di sana. 

Bahkan jam kerjanya termasuk lama, yakni dari pukul 09.00 hingga 22.00 WIB.

BS juga tak habis pikir permintaannya ditolak, karena penghasilan LM disebut mencapai Rp800 ribu per hari.

"Saat minta kenaikan gaji, bos malah marah-marah. Kalau gak mau kerja ya sudah," kata BS.

"Saya setiap hari saat kerja merasa tidak hargai. Setiap hari cuma dikasih makan tempe sama biskuit. Tapi saya diam," tambahnya. 

BS lantas naik pitam usai dipecat serta mendengar kabar yang menyebut LM sering menjelek-jelekkannya.

"Dari situ saya niatkan untuk mengambil mobil itu," kata BS. 

Saat melancarkan aksinya, BS mengaku mengajak istrinya P. 

P diketahui bertugas untuk mengantarkan BS ke TKP di Jl. Mataram 2, Rt 03/Rw 10, Banjarsari, Solo menggunakan motor. 

Mobil LM berhasil digondol usai BS menggunakan kunci duplikat yang sebelumnya telah ia buat. 

Mobil yang setiap hari digunakan untuk mengantarkan air isi ulang itu lantas dijual oleh BS sebesar Rp20 juta. 

Baca Juga: Warga Batam Resah, Baleno Merah Keliling Perumahan, Kabin Isi Barang Curian

Sumber: https://solo.tribunnews.com/2022/03/15/sakit-hati-permintaan-naik-gaji-tak-dikabulkan-alasan-pasutri-ini-nekat-curi-mobil-bos-di-solo?page=all

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa