Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ada Yang Melaporkan, Kasus Pengemudi Mercy E250 Halangi Ambulans Lanjut

Ferdian - Jumat, 18 Maret 2022 | 19:00 WIB
Mercy putih dengan nopol B 2873 PBK sampai mengikuti ambulans ke halaman parkir RSUD Kabupaten Tangerang, lalu memarahi supir ambulans
Istimewa
Mercy putih dengan nopol B 2873 PBK sampai mengikuti ambulans ke halaman parkir RSUD Kabupaten Tangerang, lalu memarahi supir ambulans

Otomotifnet.com - Kasus pengemudi Mercedes-Benz E250 Coupe yang halangi laju ambulans di Tol Tangerang-Merak terus berlanjut.

Sebelumnya, aksi itu viral usai terekam dalam video singkat dan diunggah akun TikTok @mas.herr pada Rabu (16/3/2022) malam.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Komarudin berujar, aksi Mercy yang menghalangi ambulans itu diduga terjadi di wilayah hukumnya.

Namun, menurutnya, salah satu pihak yang sempat bersitegang itu telah melapor ke Polresta Tangerang (resor polisi di Kabupaten Tangerang).

"Untuk kejadiannya memang dimungkinkan (masuk) wilayah hukum kami. Namun, fakta yang ada, dilaporkannya ke Polresta Tangerang," papar Komarudin, dalam rekaman suara (18/3/2022).

Di sisi lain, lantaran diduga kejadian tersebut berada di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota, Komarudin mengaku siap jika harus menangani kasus itu.

"Namun, sekiranya ada indikasi wilayah hukum Polres Metro Tangerang, kita siap menangani," imbuhnya.

Komarudin mengatakan, berdasar video yang beredar di TikTok, memang pengemudi Mercy tampak menghalangi lajunya ambulans tersebut.

Dalam video yang diunggah akun @mas.herr, tampak ambulans yang dikendarai sopir bernama Hildan tengah melaju di Tol Tangerang-Merak dengan kecepatan tinggi di lajur paling kanan.

Saat ada Mercedes-Benz berwarna putih di depannya, Hildan membunyikan klakson panjang.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa