Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mahasiswa Tewas, Sopir Bajaj Diburu Polisi, Kabur Usai Beradu Dengan R25

Ferdian - Selasa, 29 Maret 2022 | 14:55 WIB
Yamaha R25 yang dikendarai mahasiswa terlibat kecelakaan dengan bajaj hingga meninggal dunia
Twitter.com/tmcpoldametrojaya
Yamaha R25 yang dikendarai mahasiswa terlibat kecelakaan dengan bajaj hingga meninggal dunia

Otomotifnet.com - Seorang mahasiswa kendarai Yamaha R25 meregang nyawa usai terlibat kecelakaan dengan bajaj.

Peristiwa ini terjadi di Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat (27/3/2022) pagi.

Pihak kepolisian sampai saat ini masih berupaya mengungkap identitas sopir bajaj yang kabur usai kecelakaan tersebut.

"Belum (dapat identitas), masih dalam penyidikan," kata Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Pusat Kompol Purwanta (28/3/2022).

Diwawancarai terpisah, Kanit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Pusat AKP Sutiyono mengatakan, pihaknya telah memeriksa CCTV yang berada di sekitar lokasi kecelakaan untuk mengetahui identitas sopir bajaj tersebut.

Menurut Sutiyono, sebelumnya jajarannya telah mengecek CCTV di sekitar lokasi kecelakaan.

Namun, hasil yang didapat belum maksimal.

"Kemarin sudah cek CCTV ke Dishub, tapi jauh posisinya nggak dapat," ucapnya.

"Terus cek CCTV ke Bali Tower mudah-mudahan dapat gambar kejadiannya," imbuh Sutiyono.

Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Pusat Kompol Purwanta sebelumnya membenarkan bahwa sopir bajaj tersebut melarikan diri usai insiden kecelakaan itu.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa