Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pertalite Langka di Sejumlah Daerah, Erick Thohir Bilang Begini

Ferdian - Minggu, 3 April 2022 | 20:30 WIB
Pertalite langka di beberapa SPBU
Pertamina
Pertalite langka di beberapa SPBU

Otomotifnet.com - Terkait langkanya pertalite di beberapa SPBU, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir angkat bicara.

Erick mengungkapkan stok BBM Pertalite telah mencukupi meski adanya kenaikan harga Pertamax sehingga membuat sejumlah masyarakat berpindah.

“Pemerintah sudah bilang sumbernya cukup. Tidak perlu ribut-ribut,” ujarnya pada Minggu (3/4/2022) dikutip dari Kompas TV.

Selain itu dirinya juga menjelaskan terkait kategori Pertalite yang masuk BBM hijau.

BBM jenis tersebut, kata Erick, memang diperuntukan agar lebih meminimalisir penggunaan Premium sehingga dapat mengurangi polusi udara.

“Dan pemerintah hadir bagaimana Premium diganti ke Pertalite. Bagus Premium apa Pertalite? Pertalite.”

“Apalagi Pertalite itu masuk kategori BBM hijau sheingga yang namanya kerusakan udara polusi bisa dikurangi," ungkapnya.

Pernyataan yang sama juga diucapkan oleh Direktur Keuangan Pertamina Persero, Emma Sri Martini juga mengatakan stok Pertalite nasional selama Ramadan hingga Idulfitri aman.

“Bicara stok, ketahanan dan kesiapan dari kami (Pertamina) sudah memastikan kalau stok tidak ada masalah.”

“Kita yakinkan konsumen bahwa kita bisa menjaga ketersediaan supply apalagi menjelang Ramadan dan persiapan Idulfitri itu dipastikan aman tidak ada masalah,” ujarnya pada Sabtu (2/4/2022) saat melakukan pemantauan di sejumlah SPBU di Kota Makassar.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa