Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tarif Parkir Inap di Bandara Soekarno-Hatta 2022, Mulai Rp 80 Ribuan per Hari

Ferdian - Rabu, 13 April 2022 | 18:35 WIB
Fasilitas parkir inap di Bandara Internasional Soekarno-Hatta
angkasapura2.co.id
Fasilitas parkir inap di Bandara Internasional Soekarno-Hatta

Otomotifnet.com - Buat yang mau mudik dari Jakarta ke kampung halaman naik pesawat, parkir di Bandara Soekarno-Hatta jadi opsi menarik.

Menginapkan kendaraan pribadi memang jadi salah satu pilihan di saat ingin mudik ke kampung halaman dengan pesawat.

Nah, Bandara Soekarno-Hatta menyediakan lahan parkir inap (overnight parking) yang berada di terminal 1 dan 2.

Sementara untuk kategori harian (daily parking) tersedia di terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.

Mahalnya biaya parkir saat menginapkan kendaraan pribadi seringkali dikarenakan salah lokasi parkir.

Penumpang menginapkan kendaraan pribadi di terminal 3 yang notabenenya diperuntukan daily parking.

Dilansir dari tweet di akun resmi @contactap2, berikut ini tarif parkir inap di Bandara Soekarno Hatta untuk tahun 2022, di terminal 1 dan 2.

Parkir Inap Terminal 1 dan 2

Lokasi:

  • Lokasi di terminal 1: Area parkir 1B terletak di depan Stasiun Skytrain 1B.
  • Lokasi di terinal 2: Area parkir 2E terletak di depan Stasiun Skytrain 2E.

Tarif:

  • 4 jam pertama: Rp 30.000
  • Lebih dari 4 jam: Rp 6.000 per jam

Parkir Inap Non-Terminal 1 dan 2

Lokasi:

  • Depan Gedung 600 PT Angkasa Pura II (Persero)
  • Depan Stasiun KA Bandara

Tarif:

  • 0-4 jam: Rp 5.000 per jam
  • 4-10 jam: Rp 35.000 flat
  • 10-15 jam: Rp 55.000 flat
  • 15-24 jam: Rp 80.000 flat
  • Hari ke 2 dan seterusnya per hari: Rp 60.000

Baca Juga: Erick Thohir Merespon, Ada Petugas SPBU Mirip Preman, Truk Parkir Dipungut Rp 15 Ribu

Sumber: https://megapolitan.kompas.com/read/2022/04/13/01300071/tarif-parkir-inap-di-bandara-soekarno-hatta-2022

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa