Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jelang Street Race BSD, Polda Metro Jaya Bakal Alihkan Arus Lalu Lintas

Ferdian - Selasa, 19 April 2022 | 15:51 WIB
Ilustrasi. Street race ancol
Indra GT
Ilustrasi. Street race ancol

Otomotifnet.com - Ajang Street Race BSD yang digelar Polda Metro Jaya bakal berlangsung pada 22-24 April 2022.

Kasat Lantas Polres Tangerang Selatan (Tangsel), AKP Dicky Sutarman mengatakan bakal ada pengalihan arus lalu lintas di ruas jalan tersebut.

Menurutnya pengalihan arus lalu lintas akan berlangsung H-3 jelang ajang Street Race BSD.

"Pada saat H-3 kita sudah harus melakukan pengalihan arus," katanya saat dikonfirmasi, Serpong, Kota Tangsel (18/4/2022).

Dicky menuturkan saat ini pihaknya tengah mempersiapkan sarana dan pra sarana penunjang ajang balap tersebut.

Kata ia, persiapan sarana dan pra sarana juga menyasar terhadap keamanan para pembalap.

"Besok sudah harus loading barang ke lokasi. Nanti H-1 rencana Pak Dirlantas akan rilis ke sana terkait kesiapan Street Race. Untuk faktor keamanan di ujung trek kita taruh ban di sisi kiri dan kanan ada water barier," katanya.

Ia pun mengatakan adanya kegiatan Street Race BSD ini ditujukan untuk menekan ajang balap motor dan mobil secara liar.

"Ya memang tujuan dari Street Race ini supaya mencegah dan menghilangkan dari balap liar supaya mereka semua ada wadahnya di ajang Street Race ini. Yang tadi biasanya mereka mencari sensasi, ya sekarang mudah-mudahan di ajang Street Race ini menjadi prestasi," ungkapnya.

Sementara itu, pihaknya mengaku telah mencatat ratusan pembalap yang telah mendaftar di ajang Street Race BSD itu.

Menurutnya, ajang balap yang digelar di Jalan Raya Gipti BSD, Pagedangan, Kabupaten Tangerang itu bakal berlangsung pada 22-24 April 2022.

"Target peserta 600 motor dan 100 mobil. Sampai sejauh ini sudah 50 persen yang mendaftar," pungkasnya.

Baca Juga: Joki dan Bengkel Siap-siap, Polda Metro Pastikan Street Race BSD Digelar 3 Hari Pas Puasa

Sumber: https://wartakota.tribunnews.com/2022/04/19/saat-ramadan-polda-metro-jaya-gelar-street-race-bsd-pengalihan-arus-lalu-lintas-untuk-cegah-macet

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa