Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengejutkan, Sopir Bus Maut di Tol Sumo Terindikasi Nyabu, Tes Urine Tak Bisa Bohong

Ferdian - Selasa, 17 Mei 2022 | 17:00 WIB
Kecelakaan tunggal Bus Ardiansyah
Tribunjatim
Kecelakaan tunggal Bus Ardiansyah

Otomotifnet.com - Direktur Ditlantas Polda Jatim, Kombes Pol Latif Usman mengungkap kalau Ade Firmansyah (28) diduga terindikasi mengonsumsi sabu.

Diketahui, Ade Firmansyah merupakan sopir cadangan bus pariwisata yang terlibat kecelakaan maut bus di Tol Surabaya-Mojokerto KM 712.400/A hingga menewaskan 15 orang.

Temuan tersebut diperoleh penyidik dari hasil tes urine awal yang dilakukan terhadap sopir cadangan tersebut.

Selasa (17/5/2022), penyidik sedang melakukan pengambilan sampel darah terhadap sopir cadangan itu untuk dilakukan pengujian laboratorium forensik (Labfor).

"Pengemudi ini menggunakan sejenis sabu. Hari ini, kami mengambil darah untuk kita kirim ke Labfor, untuk memastikan kandungan apa yang ada di pengemudi ini," ujar Kombes Pol Latif Usman (17/5/2022).

Kombes Pol Latif Usman menambahkan, pihaknya juga akan melibatkan pihak Satresnarkoba Polres Mojokerto Kota untuk mendalami temuan dugaan sopir cadangan dalam kecelakaan maut tersebut, yang terindikasi mengonsumsi sabu.

Mulai dari sejak kapan sopir cadangan itu mulai memiliki kebiasaan mengonsumsi sabu, dan dari mana memperoleh serbuk kristal sabu tersebut.

Namun, untuk konteks kasus insiden kecelakaan tunggal tersebut, Kombes Pol Latif Usman menegaskan, pihaknya masih mendalami lebih lanjut, mengenai kapan terakhir kali si sopir cadangan tersebut mengudap sabu, sebelum terjadinya kecelakaan.

Pasalnya, terdapat temuan kronologi, bahwa selama perjalanan menuju Wonosobo, Dieng, sopir cadangan tersebut diketahui tidak ikut kegiatan liburan di destinasi wisata yang dikunjungi bersama warga atau para penumpang.

"Kan ada waktu waktu selama perjalanan di Surabaya, di Wonosobo sampai Yogyakarta ini, ada sempat dia berhenti, dan ada satu jam dia tidak ikut acara di Dieng, yaitu satu jam di tempat makan. Apakah itu. Nanti kita akan dalami dari Resnarkoba yang akan dalami untuk penggunaan narkobanya," pungkasnya.

Baca Juga: Sopir Utama Bus Maut di Tol Sumo Diperiksa, Selamat Saat Kecelakaan, Sopir Cadangan Cedera

Sumber: https://www.tribunnews.com/regional/2022/05/17/sopir-cadangan-bus-ardiansyah-terindikasi-konsumsi-sabu-penyidik-kirim-sampel-darah-ke-labfor?page=2

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa