Otomotifnet.com - Sosok warga dukuh Pepe, Ngawen, Klaten, Jawa Tengah berhati mulia setelah dana ganti tol Solo-Jogja cair.
Karena menyumbangkan seluruh uang ganti tol Solo-Jogja ke masjid.
Yakni Baderun Sholeh (51) yang menerima ganti rugi sebesar Rp 2,7 juta saja dari dana ganti tol Solo-Jogja.
Karena bidang sawah milik Baderun yang terkena proyek hanya seluas 4 meter.
Uang ganti rugi itu Dia terima di Kantor Kecamatan Ngawen bersama belasan warga lain, (16/6/22).
Meski yang diterima sedikit, tapi pria berprofesi sebagai petani itu tetap bersyukur.
Uang tersebut rencananya akan disumbangkan semua ke Masjid At Taqwa Dukuh Pepe.
"Rencana saya masukkan (sumbangan) masjid semua. Buatan tulisan Masjid At Taqwa Pepe," kata Baderun.
Baderun mengungkapkan, luas asli sawah miliknya sebenarnya 2.017 meter persegi.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR