Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penggemar Motor & Mobil Adventure Wajib Merapat ke Sector X Sore Ini!

Rangga Kosala - Sabtu, 25 Juni 2022 | 11:25 WIB
Sector X by XClub bakal menggelar Saturday Meet Up untuk motor dan mobil adventure Sabtu (25/6) ini
Rangga
Sector X by XClub bakal menggelar Saturday Meet Up untuk motor dan mobil adventure Sabtu (25/6) ini

Otomotifnet - Penggemar motor & mobil adventure di kawasan Jakarta dan sekitarnya wajib merapat ke Sector X by XClub Gading Serpong, Sabtu (25/6) sore ini karena akan bakal ada Saturday Meet Up.

Acara yang digagas oleh XClub ini merupakan ajang kumpul komunitas motor dan mobil adventure.

"Lepas pandemi udah lama tidak ngumpul sama temen. Di acara ini bisa ketemu temen-temen baru lintas komunitas motor dan mobil," ujar Ario Sadewo, Sales & Marketing Manager Xclub.
 
Saturday Meet Up dimulai pukul 3 sore sampai selesai.
 
Hitung-hitung sekalian malam mingguan nih sob!
 
 
Persiapan Saturday Meet Up di Sector X Gading Serpong
Rangga
Persiapan Saturday Meet Up di Sector X Gading Serpong
 
Tidak hanya kumpul bareng motor adventure, dual purposes dan mobil jip, Saturday Meet Up juga dimeriahkan oleh acara test ride untuk motor enduro Sherco dan E Bike dari ebike land. 
 
Tak hanya itu ada pula DJ perfomance.
 
Yang menarik, apabila anda membawa motor adventure atau dual purpose, Anda juga bisa langsung menjajal trek off-road di Sector X secara cuma-cuma.
 
Trek off-road Sector X yang bisa dijajal oleh pengunjung Saturday Meet Up secara gratis!
Rangga
Trek off-road Sector X yang bisa dijajal oleh pengunjung Saturday Meet Up secara gratis!
 
Saturday Meet Up terbuka untuk umum dan gratis sob!
 
Ada pula doorprize bagi pengunjung yang beruntung!
 
Sobat Otomotifnet langsung saja sambangi Sector X by XClub yang berlokasi di Jl. Scientia Square Barat, Medang, Pagedangan, Tangerang, Banten.
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by SectorX-XClub (@sectorx_xclub)

 
 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa