Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perang Lawan Hyundai Stargazer, Mitsubishi Siapkan Ini Buat Xpander

M. Adam Samudra,Irsyaad W - Jumat, 22 Juli 2022 | 16:15 WIB
Hyundai Stargazer tipe Prime
Rianto Prasetyo/GridOto.com
Hyundai Stargazer tipe Prime

Otomotifnet.com - Mitsubishi Xpander kedatangan musuh baru, yakni Hyundai Stargazer.

Untuk itu, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) sudah siapkan langkah antisipasi untuk perang lawan Hyundai Stargazer.

Hal ini dikatakan Irwan Kuncoro, Direktur Pemasaran MMKSI di Bekasi, (20/7/22).

"Bicara antisipasi, terlepas dari ada kompetitor baru atau tidak, kita secara produk ya terus melakukan development (pengembangan)," terangnya.

"Ada facelift, ada model baru, ada produk baru," sambungnya.

Selain itu, pihaknya juga siapkan tambahan event bagi pelanggan loyalnya.

"Tinggal ditunggu aja timing-nya. Aktivitas marketing itu ya berjalan terus, jadi dengan berbagai event," tutur Irwan.

Mitsubishi New Xpander Ultimate CVT
Rian/Gridoto
Mitsubishi New Xpander Ultimate CVT

"Khusus Stargazer, ya kita tunggu dulu sampai launching, sama-sama kita lihat lah. Kita sih positif untuk bersaing secara kompetitif," paparnya.

"Kita lihat dulu lah, (Stargazer) belum launching juga kan. Tapi balik lagi, ya kita normatif bahwa pastinya produk- produk baru itu akan muncul," terangnya.

"Jadi bagus-bagus aja buat konsumen. Dia bisa memilih, jadi nanti ya silakan konsumen milih produknya, milih pelayanannya, milih brand image-nya," tandasnya.

Baca Juga: Ada Kemiripan, Ini Perbandingan Harga Hyundai Stargazer Musuh Mitsubishi Xpander

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa