Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ricuh, Ratusan Sopir Truk Geruduk SPBU di Kendari, Anggap Ada Keculasan

Ferdian - Selasa, 2 Agustus 2022 | 14:40 WIB
Sejumlah sopir truk yang tergabung dalam Persatuan Sopir Truk (Persot) Sulawesi Tenggara merazia SPBU Pertamina.
TribunnewsSultra.com/ Fadli Aksar
Sejumlah sopir truk yang tergabung dalam Persatuan Sopir Truk (Persot) Sulawesi Tenggara merazia SPBU Pertamina.

Otomotifnet.comSopir truk yang tergabung dalam Persatuan Sopir Truk (Persot) Sulawesi Tenggara (Sultra) merazia 5 SPBU di kota Kendari.

Razia dilakukan dengan membawa ratusan truk (1/8/2022).

SPBU yang dirazia yakni SPBU Anggoeya samping SMP Negeri 4 Kendari, Puuwatu, Punggolaka, Mandonga, Teratai Kendari Beach, dan SPBU Anduonohu.

Para sopir truk melakukan orasi sambil meminta pegawai SPBU untuk menutup pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM) terutama Solar bersubsidi.

Namun, aksi razia ini sempat mendapati perlawanan dari pihak preman di SPBU Puuwatu dan Anduonohu.

Preman mengadang pendemo dan meminta untuk pergi dari kawasan SPBU, akibatnya kericuhan tak terhindarkan.

Untung saja, aparat kepolisian yang bersiaga di lokasi razia segera melerai kericuhan, sehingga adu fisik pun bisa dicegah.

Situasi berbeda terjadi di SPBU Punggolaka dan Teratai Kendari Beach, sebab hampir tak ada ketegangan.

Di SPBU Mandonga misalnya, pelayanan pengisian BBM dihentikan sementara sehingga tak ada upaya perlawanan dari petugas.

Koordinator, Ramlan mengatakan, aksi razia ini sebagai bentuk protes kepada pengelola SPBU di Kota Kendari, Sultra.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa